Indonesia Ternyata Tidak Keluar dari OPEC

Minggu, 10 Mei 2015 - 15:09 WIB
Indonesia Ternyata Tidak...
Indonesia Ternyata Tidak Keluar dari OPEC
A A A
JAKARTA - Mantan Gubernur Organization of the Petroleum Exporting Countries (OPEC) untuk Indonesia Maizar Rahman mengungkapkan, Indonesia sejatinya tidak pernah keluar dari organisasi negara pengekspor minyak tersebut.

Dia mengatakan, status Indonesia hingga saat ini hanya pembekuan diri saja. Sebab, seluruh anggota penuh OPEC bisa kapan saja kembali tanpa harus mengajukan permintaan.

"Jadi sesuai dengan anggaran dasar OPEC, anggota OPEC yang berstatus anggota penuh itu kapan saja bisa kembali ke OPEC tanpa harus mengajukan permintaan. Sehingga kita statusnya itu pembekuan diri saja. Kalau dari kacamata OPEC ya," ucapnya saat dihubungi Sindonews di Jakarta, Minggu (10/5/2015).

Dia mencontohkan, Equador yang merupakan anggota penuh OPEC pernah menyatakan keluar pada 1992 silam. Namun setelah 15 tahun hengkang, Equador kembali masuk menjadi anggota OPEC pada 2007.

"Equador dulu selama 15 tahun menyatakan keluar, padahal negara ini anggota penuh. Kemudian 2007 Equador masuk lagi tanpa ada masalah. Kalau anggota baru itu harus disetujui sidang OPEC," pungkas Maizar.

Seperti dikutip dalam laman Opec, Indonesia bergabung dalam keanggotaan penuh OPEC sejak 1962. Namun pada Januari 2009, status Indonesia dalam keanggotaan OPEC dinyatakan telah dibekukan.

Namun Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) kala itu Purnomo Yusgiantoro menyatakan Indonesia telah resmi keluar dari keanggotaan OPEC, dengan ditandatanganinya surat pengajuan keluar dari anggota OPEC.

Hengkangnya Indonesia dari keanggotaan OPEC didasarkan alasan, status Indonesia sebagai negara pengimpor minyak dengan tingkat produksi yang terus menurun menyebabkan Indonesia memiliki perbedaan kepentingan dengan OPEC.
(izz)
Berita Terkait
Woman Ambassador of...
Woman Ambassador of World Peace Organization Hadiri Puncak Acara Waisak
The Opening Ceremony...
The Opening Ceremony of Park Hyatt Jakarta
Prabowo Terima Penghargaan...
Prabowo Terima Penghargaan Grand Cross of the Order of the Sun of Peru
10 Film dengan Judul...
10 Film dengan Judul Terpanjang, Nomor 5 Sampai 40 Kata
Bukti-bukti Kemiripan...
Bukti-bukti Kemiripan Han So Hee dan Song Hye Kyo, Kayak Kakak Adik!
Ini Penyebab Perubahan...
Ini Penyebab Perubahan Besar Fase 4 Marvel Cinematic Universe
Berita Terkini
Pasarkan Produk Green...
Pasarkan Produk Green Coke, Pertachem Dorong Hilirisasi Nasional
14 menit yang lalu
Transformasi ESG Berbasis...
Transformasi ESG Berbasis Teknologi, Envicount Luncurkan Platform Inovatif
52 menit yang lalu
Siasati Tarif Trump,...
Siasati Tarif Trump, RI Siap Genjot Pasar Ekspor Eropa dan Australia
1 jam yang lalu
Dukungan BRI Antar Usaha...
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Rambah Pasar Internasional
3 jam yang lalu
AS Menang Banyak? Ini...
AS Menang Banyak? Ini Tawaran Indonesia dalam Negosiasi Tarif
3 jam yang lalu
Tren Baru: Transformasi...
Tren Baru: Transformasi Konsep Mal ke Modern Culture untuk Urban Lifestyle
4 jam yang lalu
Infografis
Kapasitas Pembangkit...
Kapasitas Pembangkit Listrik Panas Bumi Indonesia Bisa Salip AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved