Inovasi Digital Bisa Jadi Sumber Baru Kesejahteraan Ekonomi

Sabtu, 24 Juni 2023 - 19:30 WIB
BI menyatakan inovasi digital bisa menjadi pendorong pertumbuhan ekonomi. Foto/Ilustrasi
JAKARTA - Bank Indonesia ( BI ) menyatakan bahwa keuangan dan ekonomi digital dipercayai menjadi kunci dari pertumbuhan ekonomi nasional yang inklusif dan berkelanjutan. Akselerasi dari ekonomi dan keuangan digital akan menghasilkan kesempatan dan juga partisipasi ekonomi yang dapat diakses secara setara.



"Ketika diatur dengan baik, kami percaya bahwa inovasi digital bisa menjadi sumber baru dari kesejahteraan," ujar Deputi Gubernur BI Filianingsih Hendarta dalam Webinar Global Partnership for Financial Inclusion Symposium di Bali, Sabtu (24/6/2023).



Potensi Indonesia untuk mendapatkan manfaat dari potensi digital juga sangat berlimpah. Hampir 70% dari populasi Indonesia berada dalam kelompok umur 15-64 tahun. Ini dimungkinkan dengan digitalisasi yang juga mendukung infrastruktur seperti kota elektrik, internet berkecepatan tinggi, dan juga smartphone.

"Infrastruktur dan layanan ini juga menjadi terdistribusikan secara lebih merata, mudah diakses, dan juga terjangkau. Indonesia sendiri adalah negara keempat di dunia dengan pengguna internet terbanyak," tambah Filianingsih.

Dalam lima tahun terakhir, terutama selama pandemi, preferensi digitalisasi telah menguat. Jumlah dari konsumen digital meningkat hingga 21 juta dan penetrasi internet di populasi meningkat ke 74%.

"98% dari merchants di Indonesia telah mengadopsi metode pembayaran digital, bahkan 59% dari mereka menggunakan pembiayaan digital," ungkap Filianingsih.



Di 2022, Gross Merchandise Value (GMV) dari ekonomi digital Indonesia akan meningkat 22%. "Di Indonesia, teknologi finansial dan e-commerce juga menyediakan solusi inovatif yang berfokus pada konsumen," tandasnya.
(uka)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More