Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral ASEAN Akan Kumpul di Jakarta Pekan Ini

Senin, 21 Agustus 2023 - 14:39 WIB
ASEAN Finance Ministers and Central Bank Governors Meeting (AFMGM) ke-10 akan digelar di Jakarta pekan ini, Jumat (25/8/2023). FOTO/dok.SINDOnews
JAKARTA - ASEAN Finance Ministers and Central Bank Governors Meeting (AFMGM) ke-10 akan digelar di Jakarta pekan ini, Jumat (25/8/2023). Pertemuan akan diawali setingkat deputi dalam ASEAN Finance and Central Bank Deputies Meeting (AFCDM) dan AFCDM with Australia Treasury.

Kepala Pusat Kebijakan Regional dan Bilateral Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Yogi Rahmayanti mengatakan dalam kegiatan tersebut juga akan digelar serangkaian side events. Adapun beberapa side events akan dipimpin Dana Moneter Internasional (IMF), Bank Indonesia (BI), Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dan Asian Development Bank (ADB).



"Ini tidak hanya untuk memantau hasil capaian di ASEAN, tetapi juga untuk diskusi strategis tentang prospek ekonomi global dan regional serta tantangan pembangunan di kawasan," ujar Yogi dalam Media Briefing, Senin (21/8/2023).

Dia mengatakan terdapat tiga bahasan utama dalam pertemuan tersebut. Adapun yang pertama adalah global economic update and risks dan kedua, regional economic outlook and challenges dan ketiga, policy dialogue.





"Tujuan dari rangkaian pertemuan AFMGM ini diharapkan mencapai kesepakatan dalam Joint Ministerial Statement (JMS). Policy dialogue ini akan berfokus pada isu pembiayaan infrastruktur dan peningkatan pembiayaan berkelanjutan," kata dia.
(nng)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More