BUMN Muda: Jangan Remehkan Capaian Perusahaan Pelat Merah dengan Isu Diganti Koperasi

Selasa, 06 Februari 2024 - 15:55 WIB
Itulah yang menjadi salah satu alasan Soleh untuk bersedia bergabung di jajaran BUMN, setelah memiliki karier cemerlang di Amerika Serikat, sekitar satu dekade lamanya. BUMN yang sekarang, ujar Soleh, memberi peran sangat besar kepada anak muda seperti dirinya untuk berkontribusi diposisi yang menentukan.

"Seperti kata Pak Erick Thohir, Generasi muda bukan beban, apalagi ancaman, tetapi justru jadi inspirasi, energi dan penggerak kemajuan dan transformasi BUMN, terutama di era digital dan dengan tuntutan dunia usaha yang semakin kompetitif," tegas Soleh.

Organisasi BUMN Muda, yang dipimpin Soleh saat ini, berdiri 7 April 2021. Ini merupakan wadah para anak muda di BUMN yang dirintis Menteri BUMN Erick Thohir. Ini merupakan tempat kaum muda yang berkarya di BUMN untuk dipersiapkan menjadi pemimpin masa depan.

"BUMN Muda merupakan inovasi dari Pak Erick Thohir. Tujuannya untuk menanamkan semangat Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif (AKHLAK) kepada insan BUMN terutama kalangan milenial dan Gen Z yang menjadi leader di jajaran BUMN," kata Soleh.
(akr)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More