Luhut Obral Insentif ke Microsoft: Anda Tidak Akan Menyesal

Rabu, 01 Mei 2024 - 19:46 WIB
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan. FOTO/dok.SINDOnews
JAKARTA - Microsoft berkomitmen investasi ke Indonesia senilai Rp27,6 triliun. Rencana investasi tersebut akan digunakan untuk pembangunan infrastruktur cloud dan AI (Artificial Intelligence) selama empat tahun ke depan. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan mengatakan pemerintah siap memberikan berbagai insentif.

"Saya pikir jika Anda berinvestasi di Indonesia, Anda tidak akan menyesal. Saya berjanji. Sebab, semua insentif yang bisa anda dapat di mana saja, bisa Anda dapatkan di sini," ujar Luhut dalam keterangan resminya, dikutip Rabu (1/5/2024).



Luhut telah berkoordinasi dengan Jokowi untuk menindaklanjuti rencana investasi microsoft ke Indonesia. Sehingga nantinya Pemerintah bisa sekaligus memberikan fasilitas insentif kepada calon investor.



"Saya katakan di depan presiden, kirim tim Anda untuk mengunjungi kami, dan kita bisa mendiskusikan detil tentang investasi Anda di Indonesia, dan kami dengan senang hati untuk mengakomodasikannya, dengan berbagai insentif yang diterima Microsoft di India, Thailand, dan negara-negara lain," kata Luhut.

"Kami bisa berikan lebih baik dari yang lainnya. Jadi kami siap menerima tim kalian, kapan pun, minggu depan, atau kapan pun. Jadi ini Indonesia, dan kami sangat menerima baik Microsoft, dan kalian bisa gunakan peluang ini untuk berinvestasi di Indonesia," jelasnya.



Sementara, President Microsoft Asia Ahmed Mazhari mengungkapkan optimisme tentang peluang investasi tersebut. Dia berjanji akan meluangkan lebih banyak waktu untuk mewujudkan kerja sama yang lebih baik lagi ke depan.
(nng)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More