Optimisme Apartemen Green Pramuka City Dalam Berbisnis di Tengah Pendemi Covid-19

Jum'at, 09 Oktober 2020 - 21:30 WIB
Ketika ditanya saran apa saja yang harus diperhatikan calon pembeli property khususnya hunian vertikal dalam masa pandemi ini, Sonny berpendapat, “Saat ini, you get what you pay, konsumen dapat langsung merasakan tinggal di property yang dibelinya setelah melakukan pembayaran," terang Sonny.

Dengan demikian ungkapnya, calon konsumen akan terhindar dari risiko-risiko yang biasa terjadi seperti keterlambatan dalam pembangunan, atau risiko yang lebih fatal adalah mangkraknya pembangunan. Selain itu calon konsumen harus memperhatikan benefit apa yang didapat ketika membeli suatu produk apartemen, jangan sampai mendapatkan benefit yang biasa – biasa saja.

"Terakhir, lokasi yang strategis dan konsep apartemen modern yang menunjang kebutuhan hidup harus tetap diperhatikan, karena hal inilah yang akan menjaga kestabilan nilai property tersebut," paparnya.

Dalam menghadapi situasi seperti ini, Lusida Sinaga, Head of Communications Green Pramuka City mengatakan, kondisi saat ini seharusnya bisa dijadikan sebagai tantangan bagi pelaku industri properti. "Jika dapat menemukan celah dan strategi pemasaran yang sesuai, tentu masih bisa bertahan dan dikenal oleh konsumen," ucap Lusida.

Dalam kondisi pendemi yang tidak menentu seperti sekarang ini Selain karena developer membuat terobosan pada bisnis properti, kenaikan minat investasi properti ini juga bisa terjadi karena sentimen positif pasca pengembangan vaksin virus Corona.
(akr)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More