Temuan Vaksin Covid-19 Jadi Sentimen Positif, IHSG Berpotensi Reli

Selasa, 10 November 2020 - 23:01 WIB
IHSG masih berpeluang melanjutkan penguatan. Foto/Dok SINDOphoto/Yorri Farli
JAKARTA - VP Samuel Sekuritas Indonesia Muhammad Al Fatih optimis memandang peluang kenaikan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) . Menurut dia, kenaikan indeks hari ini di level 5.462 sangat menarik.

"Ini juga karena adanya temuan vaksin Covid-19 dan juga kenaikan dengan volume yang baik. Ini masih ada potensi lanjutan kenaikan," ujar Fatih dalam IDX Channel Live di Jakarta, Selasa (10/11/2020).

Namun, potensi lanjutan kenaikan atau reli IHSG ini tentunya harus memenuhi syarat. "Dengan syarat jangan sampai turun dibawah level 5.400. Target kenaikannya di level 5.700-5.800," ungkap Fatih.



( )

Dia juga mengatakan, dari sisi peluang profit taking, kondisi sangat memungkinkan. Terlebih levelnya sudah naik hampir 2% dari angka 5.000. "Maka dari itu, wajar ada aksi profit taking, namun hati-hati, koreksinya jangan sampai turun dibawah level 5.400," tambahnya.

Kenaikan serupa juga terjadi di saham perbankan. Fatih menyoroti saham Bank BRI (BBRI) yang menguat 8%, dengan kapitalisasi terhadap IHSG yang cukup besar.

"Kenaikan untuk saham perbankan seperti BBRI, BBCA, dan BMRI karena volume relatif kuat. Sentimennya juga karena masih masalah Covid-19, soal vaksin sangat positif," ucap Fatih.

( )

Dia menyampaikan, wajar jika sentimen vaksin memberikan dampak yang positif karena hampir setahun ekonomi ambruk karena lockdown pandemi.

"Kalau pandemi ini diselesaikan, ekonomi akan bergerak lagi. Harga-harga saham bank ini tentunya nanti akan mengejar harga sebelum pandemi," tuturnya.
(ind)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More