Riset: Kunjungan ke Mal dan Restoran Turun tapi Transaksi Naik

Selasa, 24 November 2020 - 14:48 WIB
Suasana pusat perbelanjaan di era PSBB transisi di Jakarta. Foto/Dok SINDOphoto/Astra Bonardo
JAKARTA - Mandiri Institute kembali melakukan live-monitoring aktivitas pada dua sektor yang paling terdampak, yaitu ritel atau pusat perbelanjaan (mal) dan restoran. Hasilnya, Mandiri Institute menemukan perbaikan volume transaksi ritel dan restoran dari data transaksi yang didapat.

Riset yang dilakukan dari Juli hingga Oktober 2020 ini menggunakan metode ‘live tracking’, serta mengumpulkan data dari 7.217 lokasi toko dan 9.362 restoran di 8 kota besar. Sejumlah data menunjukkan adanya pemulihan meskipun tidak merata antar wilayah.

Menurut Head of Mandiri Institute Teguh Yudo Wicaksono, sebagian ritel memang masih belum sepenuhnya kembali seperti periode pra Covid-19. Pasalnya, konsumen cenderung menaikan rata-rata nilai transaksi namun mengurangi frekuensi kunjungan ke tempat belanja.

( )



“Berdasarkan analisa data Google Maps, kami menemukan bahwa angka kunjungan ke tempat belanja menurun tipis menjadi 52% di bulan Oktober, dari 57% di bulan September," kata Teguh dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (24/11/2020).

Dia mengungkapkan, kenaikan kunjungan ke pusat belanja terjadi di Bogor, seiring dengan adanya pelonggaran Pembatasan Sosial Berbasis Mikro dan Komunitas (PSBMK).

Sementara itu, tingkat kunjungan ke restoran juga mengalami penurunan di bulan Oktober menjadi 47% dari 53% pada bulan sebelumnya. "Data menunjukkan bahwa meski sudah kembali memasuki PSBB transisi, dampak dari PSBB II di DKI masih terasa,” ucapnya.

(Lihat juga foto: PSBB Transisi Diperpanjang, Penumpang Kapal di Dermaga Marina Ancol Berkurang )

Analisis spasial juga menunjukkan ketimpangan dalam pemulihan kunjungan ke restoran. Di wilayah Jadetabek, lanjut Teguh, pemulihan terjadi lebih cepat di daerah pemukiman penduduk seperti perbatasan Bekasi dan Tangerang.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More