Ini Manfaat Warna Netral untuk Dekorasi Hunian Anda

Senin, 14 Desember 2020 - 13:53 WIB
Warna netral mudah dipadukan dengan berbagai warna lain, sehingga menjadi elok dipandang. (Foto: Dok/Pinterest)
JAKARTA - PEMILIHAN warna menjadi perhatian serius pemilik rumah. Sekilas hal itu mudah, namun sesungguhnya membutuhkan 'rasa' sendiri dalam menyatukan warna-warna tersebut.

Seringkali ada istilah warna netral yang konon akan mudah mengggabungkan dengan warna lain. Warna netral sudah dikenal untuk warna kecokelatan atau keabuan. Namun, semakin lama warna netral semakin banyak dan luas.

Para desainer interior pun mulai berani mengenalkan warna lain yang dianggap netral. Warna netral baru ini dinilai menjadi pilihan terbaik karena dapat dipadupadankan dengan berbagai warna. Seperti dilansir Floornature, berikut warna netral baru dan manfaatnya bagi dekorasi ruangan.



Biru laut atau bahkan lebih muda lagi dianggap menjadi warna netral. Biru sering dikatakan sebagai warna yang menenangkan, menunjukkan rasa ketergantungan, ketulusan, dan emosi lainnya. Biru dengan tone yang lebih muda juga dapat menjadi warna netral yang sempurna untuk furnitur karena menjadi penahan ruangan dan masih menyisakan banyak ruang untuk menambahkan hampir semua warna sebagai aksen.

Warna lain yang tidak terpikir menjadi warna netral adalah sage green. Hijau sage tersedia dalam berbagai warna untuk melengkapi skema dekorasi apa pun dan itu sebenarnya sedang tren karena memunculkan kesan suasana tenang.

Ada juga light mauve, yakni ungu muda seperti retro. Warna lembut ini sebenarnya adalah ungu pucat yang memiliki warna merah muda atau biru, dan semakin ke sini hampir berwarna abu.

Warna netral lain yakni merah tanah seperti cokelat, ungu tone abu abu, atau disebut lilac yang cocok dipasangkan dengan warna hitam, abu-abu tua, atau biru tua.

Berikut ini adalah manfaat dekorasi dengan warna netral.

1. Menenangkan
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More