Laku Keras, Ruko Melody Summarecon Serpong Terjual Habis
Sabtu, 13 Maret 2021 - 17:03 WIB
Baca Juga
Dirancang dengan konsep arsitektur modern kontemporer, Ruko Melody terdiri dari ruang usaha 2 dan 3 lantai dengan luas tanah mulai dari 60 meter2 dan luas bangunan mulai dari 104 meter2 dengan beberapa tipe yang menyesuaikan kebutuhan usaha.
"Hadir berbeda dengan konsep pengembangan teras depan atau outdoor terrace dan juga balkon atau sky terrace di lantai atas khusus untuk Blok B yang berada berdampingan langsung dengan danau Melody menjadikan ruko ini menjadi pilihan investasi yang dipastikan nilainya akan terus meningkat dan tentunya menjadi nilai jual dalam pengembangan ide bisnis untuk menarik konsumen," tambahnya.
Terintegrasi dengan fasilitas kota yang telah maju, mulai dari sekolah, universitas, rumah sakit, hingga mal, potensi pangsa pasar atau calon konsumen diyakini sudah tersedia karena dikeliling oleh kluster-kluster hunian yang memberikan potensi arus pengunjung optimal, dengan jarak yang dapat ditempuh cukup dengan berjalan kaki. Dari sisi infrastruktur, jelas dia, terdapat jalan utama selebar 20 meter, lahan parkir yang memadai, taman dan area terbuka publik, hingga multiakses yang mudah dijangkau.
"Ruko Melody dipasarkan dengan harga mulai dari Rp1,8 miliar dengan berbagai cara pembayaran seperti tunai keras, uang muka atau down payment dicicil atau bertahap hingga 24 kali flat. Dengan cicilan mulai dari Rp9 jutaan, sudah dapat memulai bisnis depan rumah," tuturnya.
Ke depannya, lanjut Magdalena, akan segera dibangun pengembangan sebuah taman rekreasi hijau seluas 20 hektare bernama Symphonia Urban Lake Park yang nantinya akan menjadi pusat aktivitas rekreasi skala kota. Memiliki akses di jalur alternatif Tangerang menuju BSD, akses tol Tol JORR dan Tol Lingkar Luar, sebuah poin penting bagi para pelaku bisnis dalam memilih lokasi untuk ruang usahanya.
(fai)
Lihat Juga :
tulis komentar anda