Kinerja Mentereng Pasar Modal Indonesia Saat Pandemi Covid-19

Kamis, 14 Oktober 2021 - 11:56 WIB
Bursa mencatat tingginya aktivitas transaksi dan merupakan rekor baru sejak swastanisasi Bursa Efek Indonesia di tahun 1992 di antaranya adalah rata-rata nilai perdagangan harian yang mencapai lebih dari Rp13 triliun perhari atau melonjak dua kali lipat dalam lima tahun terakhir

"Frekuensi transaksi juga naik menjadi rata-rata 1,2 juta transaksi per hari dan merupakan tertinggi di kawasan ASEAN dalam 3 tahun terakhir ini. Hal ini turut diikuti dengan lonjakan volume perdagangan yang mencapai lebih dari 19 miliar lembar saham per hari," ucapnya.

Dia pun berharap agar pasar modal Indonesia terus memberikan kinerja yang baik sehingga dapat membantu pemulihan ekonomi nasional di tengah pandemi Covid-19.

"Kami berharap rangkaian acara Capital Market Summit & Expo 2021 dapat membantu masyarakat untuk melihat bahwa investasi pasar modal terbuka untuk semua orang dan dapat dipercaya sehingga pada akhirnya diharapkan dapat meningkatkan likuiditas pasar dan jumlah investor," tuturnya.
(akr)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More