Menuju UMKM Solo Naik Kelas lewat Hetero for Start-up Season 2

Minggu, 26 Desember 2021 - 06:22 WIB
Kepala Urusan Eksternal Ishak Danuningrat mengatakan, Sampoerna berkomitmen mengembangkan keterampilan usaha para pelaku UMKM dan ekonomi digital secara terpadu dan menyeluruh. Hal ini tertuang dalam payung program Sampoerna Untuk Indonesia, dimana komitmen terhadap pengembangan UMKM merupakan pilar pertama.

“Dengan demikian, mereka menjadi lebih produktif, mandiri, dan berdaya saing. Sampoerna berharap upaya ini dapat menggerakkan roda perekonomian bangsa dan turut mewujudkan kemandirian UMKM di Indonesia,” ujar Ishak.

Ajang kompetisi wirausaha yang diinisiasi oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang bertujuan untuk memberdayakan generasi muda yang memiliki kemauan, keinginan dan keyakinan dalam menemukan dan mengubah permasalahan yang ada di lingkungan masyarakat sekitar menjadi peluang bisnis yang menjanjikan.

Selain itu, Hetero Space Solo yang baru saja diresmikan ini menempati lahan seluas 1.500 meter persegi di Jl Jenderal Urip Sumoharjo No 92, Purwodiningratan, Kecamatan Jebres, Surakarta. Ruang kerja bersama ini sebelumnya merupakan gedung milik Dinas Pekerjaan Umum, yang telah direnovasi untuk menyediakan ruang-ruang yang dibutuhkan, serta membangun suasana yang lebih ‘muda’.
(akr)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More