DART, Solusi Rekonsiliasi Piutang secara Digital dan Otomatis

Selasa, 19 April 2022 - 09:25 WIB
Sebagai solusi bagi rekonsiliasi invoice secara digital dan otomatis, DART memungkinkan perusahaan dan klien untuk menyederhanakan proses kerja terkait penagihan dan pembayaran. Menggunakan layanan DART, pembayaran pelanggan ke perusahaan dimungkinkan melalui pengiriman uang lewat layanan RTGS atau SKN, giro, dan cek.

Pelacakan, pengurutan, serta pencocokan invoice dan pembayaran dapat dilakukan seketika tanpa jeda dalam jejaring HSBCNet. Setiap orang dalam tim administrasi piutang (AR officers) dengan akses DART akan dapat menjalankan seluruh proses rekonsiliasi piutang secara digital dan otomatis.

Semua proses dan pertukaran data antara perusahaan dan pelanggan melalui DART berjalan dengan aman dan menggunakan sistem pengamanan yang andal di dalam jejaring HSBCNet. HSBC menyediakan pula dukungan pelatihan dan informasi menyeluruh bagi perusahaan yang memilih menggunakan DART untuk memastikan kelancaran implementasi dan penggunaannya.

Integrasi lebih lanjut

Perusahaan dapat memilih menggunakan HSBC DART saja untuk mendapatkan solusi rekonsiliasi piutang secara digital dan otomatis. Namun, perusahaan yang menggunakan DART juga dapat mengintegrasikan layanan otomatisasi ini dengan solusi pembayaran Omni Collect, untuk otomatisasi yang lebih menyeluruh. Keunggulan menggunakan integrasi ini adalah ketersediaan ragam pilihan solusi cara pembayaran dari pelanggan ke perusahaan Anda.

Menggunakan DART yang terintegrasi dengan Omni Collect, pelanggan perusahaan Anda dapat memilih melakukan pembayaran melalui transfer bank, kartu kredit, channel pembayaran lokal seperti lewat minimarket, dan bahkan sejumlah layanan e-commerce. Semua kanal pembayaran yang tersedia pada sistem ini telah mendapatkan lisensi layanan pembayaran dari Bank Indonesia.

Dengan semua solusi HSBC untuk otomatisasi penagihan dan pembayaran ini, rekonsiliasi piutang dapat menjadi proses yang lebih efisien dan akurat. CM

Ilustrasi proses rekonsiliasi dan pembayaran melalui HSBC DART

(ars)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More