Gandeng BNI Syariah, Dompet Dhuafa Luncurkan Layanan Chat Pay

Senin, 22 Juni 2020 - 20:22 WIB
Di lain sisi, Yuniara Kuswinda, Transactional Business Division BNI Syariah, menyambut baik program Kurban Dompet Dhuafa tahun ini yang menggandeng BNI Syariah sebagai bank partner, untuk layanan transaksi perbankan menggunakan Virtual Account BNI Syariah. ( Baca:Kemendes Klaim BLT Dana Desa Tahap Pertama Sudah Cair Rp4,3 T )

“Dompet Dhuafa telah menjadi nasabah BNI Syariah sejak periode awal berdirinya BNI Syariah. Sejauh ini, kerja sama BNI Syariah dengan Dompet Dhuafa terkait dengan penyaluran bantuan kemanusiaan dan transaksi menggunakan rekening giro BNI Syariah untuk rekening penampungan Zakat, Infak, Sedekah dan Wakaf (ZISWAF),” jelas Yuniara Kuswinda.

Sebagai Hasanah Banking Partner, BNI Syariah memudahkan transaksi pembayaran kurban dan donasi melalui virtual account. Dengan menggunakan virtual account BNI Syariah, masyarakat dimudahkan dalam hal pembayaran. Karena menggunakan beberapa opsi pembayaran baik single bank, multibank, dan multi channel. Diharapkan dengan penggunaan virtual account, BNI Syariah turut mendorong target untuk program kurban Dompet Dhuafa tahun ini, sebesar 40.000 hewan kurban atau naik 60% dibandingkan tahun sebelumnya.

"Di tengah pandemi, kenaikan transaksi online menjadi bukti tren positif masyarakat dalam bertransaksi. Maka, di sini saya optimistis bahwa kerja sama dengan Dompet Dhuafa tersebut akan mendapat sambutan baik dari masyarakat," pungkas Yuniara Kuswinda.
(uka)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More