BSI Siap Layani Lebih dari 80 Persen Jamaah Haji Indonesia

Senin, 06 Juni 2022 - 13:17 WIB
BSI dengan produk BSI Tabungan Haji memberikan kemudahan kepada nasabah untuk dapat melakukan perencanaan haji dan umrah sejak dini, dalam bentuk Rupiah dan Dollar, serta berbagai program menarik di antaranya Labbaik Special Gift, top up saldo serta program ABATANA (Ayo Berhaji Aman dan Terencana).

Selain itu, kemudahan layanan pendaftaran setoran awal haji secara online yang terkoneksi dengan Siskohat Kementerian Agama, sehingga jamaah yang ingin merencanakan haji dapat melakukannya secara one stop solution di BSI.

"Melalui program ini, nasabah dapat mengatur dana haji sesuai kebutuhan dan target yang diharapkan," kata Anton.



BSI telah menyiapkan serangkaian layanan dan program yang nantinya dapat dimanfaatkan jamaah haji Indonesia. Diantaranya layanan penukaran uang real selama di embarkasi.

Lalu, layanan BSI Debit Haji berlogo VISA yang dapat digunakan jamaah selama di tanah suci untuk kebutuhan transaksi penarikan uang tunai di ATM berlogo VISA maupun kebutuhan berbelanja di merchant-merchant yang berlogo VISA.
(agn)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More