BI Tahan Suku Bunga Acuan, Ekonom: Sentimen Pasar Kian Sulit Dikendalikan
Kamis, 21 Juli 2022 - 19:09 WIB
Di sisi lain, sambung Gunawan, bukan hanya rupiah dan IHSG yang berada di bawah tekanan. Harga emas dunia juga terpantau turun dan diperdagangkan di bawah level psikologis USD1.700 per troy ounce.
Harga emas saat ini terpuruk di level USD1.685 per troy ounce, yang berarti dengan beberapa kemungkinan besar kenaikan bunga acuan Bank Sentral AS, harga emas masih dalam tren turun atau bearish.
"Harga emas saat ini ditransaksikan di kisaran level Rp817.000 per gramnya. Dengan ekspektasi beberapa kali lagi kenaikan bunga acuan The Fed hingga tahun 2023, maka emas berpotensi untuk terus melemah ke depan. Ini bukan kabar baik bagi investor emas," tukasnya.
(ind)
tulis komentar anda