Menko Airlangga Gelorakan Semangat Transformasi dan Pemberdayaan Koperasi

Sabtu, 23 Juli 2022 - 17:29 WIB
Pada kesempatan tersebut, Menko Airlangga bersama Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia Nurdin Halid juga memberikan penghargaan dan mengapresiasi kontribusi para tokoh penggerak koperasi.

Dalam kesempatan yang sama, Menko Airlangga juga menyempatkan diri untuk menyampaikan selamat memperingati Hari Anak Nasional yang jatuh pada tanggal 23 Juli kepada anak-anak Indonesia dan berpesan agar tetap semangat belajar, menjaga kesehatan, terus berbahagia, dan menggapai cita-cita.

Selain itu, dalam rangka menyambut HUT ke-417 Kabupaten Kendal, Menko Airlangga juga mengucapkan selamat dan sukses atas penyelenggaraan Pekan Raya Kendal yang diharapkan dapat membantu pemulihan ekonomi di Kendal dan memperluas jangkauan produk-produk UMKM dari Kendal. “Semoga ini dapat menjadi wadah bagi UMKM untuk melanjutkan roda perekonomian,” ungkap Menko Airlangga.

Menanggapi pertanyaan terkait bagaimana menghidupkan kembali koperasi yang mati suri, Menko Airlangga pada sesi doorstop di akhir kunjungan menegaskan bahwa akan tetap fokus mendorong koperasi supaya mampu bertahan. Pemerintah menyediakan berbagai kemudahan dalam mendirikan koperasi dan UMKM.



Turut hadir dalam kesempatan ini di antaranya anggota DPR RI, Menteri Perindustrian, para Pejabat eselon I Kemenko Perekonomian, Bupati Kendal beserta jajaran, para ketua DEKOPIN wilayah dan DEKOPIN daerah, serta jajaran pengurus Dekopin.
(uka)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More