Dukung Kemajuan Sepak Bola Indonesia, BRI Kembali Jadi Sponsor Utama BRI Liga 1

Minggu, 24 Juli 2022 - 11:00 WIB
BRI Kembali Jadi Sponsor Utama BRI Liga 1. FOTO/Istimewa
JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kembali ambil bagian menjadi sponsor utama ajang kompetisi kasta tertinggi sepak bola di Indonesia BRI Liga 1 Musim 2022/2023 sebagai wujud komitmen BRI memajukan industri sepak bola tanah air.

Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto menyebutkan animo pecinta sepak bola terhadap BRI Liga 1 semakin terasa jelang kompetisi bergulir. Terlebih, pecinta sepak bola kini sudah dapat menyaksikan pertandingan secara langsung di stadion.

Dia menambahkan partisipasi BRI tahun ini turut didukung oleh perhelatan BRI Liga 1 tahun 2021/2022 sebelumnya yang dinilai telah berjalan dengan baik.



"BRI menilai pergelaran BRI Liga 1 musim lalu telah terselenggara dengan sangat baik dari sisi olah raga, hiburan dan juga dampak sosial maupun ekonomi masyarakat," melalui keterangan resmi, Minggu (24/7/22).



Selain itu, menurutnya BRI ingin terus menghidupkan mata rantai ekonomi kerakyatan melalui industri sepak bola nasional. Berdasarkan penelitian LPEM FEB UI, kompetisi ini dapat menggerakkan perekonomian sebesar Rp 3 triliun.

"Dan penyelenggaraan BRI Liga I musim lalu tersebut turut berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi atau PDB (Produk Domestik Bruto) Indonesia pada kuartal I tahun 2022 yang mampu tumbuh 5,01% YoY," jelasnya.

Alasan kedua yakni sepak bola adalah olahraga rakyat dengan jumlah penggemar terbanyak di Indonesia bahkan Dunia, hal ini sesuai dengan profil BRI yang memiliki keinginan untuk melayani masyarakat sebanyak-banyaknya dengan biaya se-efisien mungkin.

"Oleh karena itu, BRI Liga 1 menjadi sarana yang efektif dan efisien untuk mengkomunikasikan layanan dan produk BRI, khususnya Super Apps digital banking BRImo yang saat ini telah digunakan oleh 17,7 juta user," tambah Catur.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More