Gaya Makmur Mobil Resmikan Cabang Baru di Semarang

Minggu, 29 Januari 2023 - 22:49 WIB
loading...
Gaya Makmur Mobil Resmikan...
PT Gaya Makmur Mobil (GMM) selaku Agen Pemegang Merek (sole distributor) dari First Automobile Works (FAW) membuka cabang baru di Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Sabtu (28/1/2023).
A A A
JAKARTA - PT Gaya Makmur Mobil (GMM) selaku Agen Pemegang Merek (sole distributor) dari First Automobile Works (FAW) membuka cabang baru di Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Sabtu (28/1/2023). GMM merupakan perusahaan penjualan truk untuk logistik, konstruksi, pertambangan, kehutanan dan perkebunan.

Direktur Utama PT Gaya Makmur Mobil Frankie Makaminang mengatakan pembukaan cabang PT Gaya Makmur Mobil ini merupakan bentuk komitmen perseroan untuk selalu menghadirkan produk terbaik dari FAW. “Kami berharap cabang Semarang yang sudah menyediakan fasilitas 3S (sales, service spare part) ini mempermudah konsumen kami untuk mendapatkan produk dan layanan terbaik dari FAW Trucks,” ujar Frankie dalam keterangan tertulisnya, Minggu (29/1/2023).

Cabang baru di Semarang tersebut terletak di Kawasan Pergudangan Diamond Cipta Niaga, Jl. Arteri Jl. Yos Sudarso No.A15, Bandarharjo, Kec. Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah 50175.

(Baca juga:Ekonomi Mulai Pulih, Penjualan Truk dan Bus Besar Melonjak 237%)

“Cabang baru ini telah mendukung fasilitas 3S yang didukung juga reman center - yang tentunya akan semakin memudahkan konsumen untuk mendapatkan pelayanan secara lebih cepat dan lengkap,” katanya.

Pada kesempatan tersebut GMM memberikan apresiasi spesial kepada PT Siba Surya atas pembelian 600 unit FAW Trucks yang saat ini sedang dalam pengiriman batch1 sebanyak 150 unit. Sementara itu sisanya akan diserahkan secara bertahap ke pada hingga akhir 2023.

GMM dalam perjalanannya sebagai sole distributor FAW Trucks di Indonesia, telah memasuki usia 14 tahun pada 2023. Ini merupakan satu-satunya distributor truk China yang paling lama berkiprah di Indonesia tanpa pernah berganti merek.

(Baca juga:Penjualan Mark Dynamics Tembus Rp344 Miliar)

Di negeri asalnya, FAW dipercaya Pemerintah China sebagai salah satu brand kendaraan resmi kenegaraan. FAW merupakan perusahaan automotif terbesar di China dengan produksi tahunan lebih dari 3,5 juta unit. Sementara itu persentase pasar truk lebih dari 20% dan menjadikan FAW penguasa pasar truk medium-heavy No.1 di Negeri Tirai Bambu ini.
(dar)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
Ekspansi Kedai Kopi...
Ekspansi Kedai Kopi RI Tembus Pasar Australia
Punya Modal Kuat Buat...
Punya Modal Kuat Buat Ekspansi, LUCY Siapkan Strategi di 2025
Kinerja 2024 Positif,...
Kinerja 2024 Positif, PGN Cetak Laba Bersih Rp5,4 Triliun
Platinum Cineplex Ekspansi...
Platinum Cineplex Ekspansi Bisnis ke Kawasan BSD City
Bidik Pekerja Migran,...
Bidik Pekerja Migran, BSI Perluas Layanan Remitansi ke Korsel
Perkuat Posisi, Linktown...
Perkuat Posisi, Linktown Resmi Hadirkan Linktown Solutions
Ekspansi dan Perluas...
Ekspansi dan Perluas Jangkauan Retail SME, Great Eastern Fokus Pengembangan Agen
Rekomendasi
Kejari Jakpus Kantongi...
Kejari Jakpus Kantongi Nama-nama Tersangka Korupsi PDNS Komdigi
Justin Bieber Dituduh...
Justin Bieber Dituduh Terlibat Aliran Sesat, Sahabat Langsung Menjauh
Moskow: Pengerahan Tentara...
Moskow: Pengerahan Tentara NATO ke Ukraina Bakal Picu Perang Dunia III Melawan Rusia!
Berita Terkini
Tarif Tol Semarang A,B,C...
Tarif Tol Semarang A,B,C Naik Mulai 26 April, Segini Besarannya
45 menit yang lalu
China Desak AS Cabut...
China Desak AS Cabut Kebijakan Tarif Sepihak, Bantah Sudah Bicara dengan Trump
1 jam yang lalu
Jadi Inspirasi Negara...
Jadi Inspirasi Negara Lain, Delegasi SSTC Dalami Model Pemberdayaan Petani Muda Berteknologi Kementan
2 jam yang lalu
Borong Employee Experience...
Borong Employee Experience Awards 2025, Bukti Komitmen Tim Human Capital ACC
9 jam yang lalu
Mengajak Pelanggan Mengimbangi...
Mengajak Pelanggan Mengimbangi 4.000 Ton Emisi CO2 Melawan Perubahan Iklim
10 jam yang lalu
China Ancam Perusahaan...
China Ancam Perusahaan Korea yang Kirim Produk Tanah Jarang ke AS
10 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved