Daftar Program Kartu Prakerja 2023 Bebas Joki dan Tidak Boleh Diwakilkan

Jum'at, 17 Februari 2023 - 19:36 WIB
loading...
Daftar Program Kartu...
Program Kartu Prakerja gelombang ke-48 dibuka pada hari ini. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengumumkan bahwa pendaftaran Program Kartu Prakerja gelombang ke-48 dibuka pada hari ini (17/2) mulai pukul 19.00 WIB. Berjalan dengan skema normal, gelombang pertama tahun ini hanya ditujukan untuk 10.000 peserta.

"Bagi calon pekerja yang berusia antara 18-64 tahun, silahkan mendaftar online melalui www.prakerja.go.id secara mandiri tanpa diwakilkan dan tanpa joki," ujar Airlangga dalam konferensi pers virtual di Jakarta, Jumat (17/2/2023).



Dia mengatakan, karena gelombang saat ini terbatas hanya untuk 10.000 peserta, maka untuk para pekerja ataupun para peserta yang ingin menunggu variasi pelatihan yang lebih variatif, bisa bergabung di gelombang berikutnya.

"Karena batas waktu pembelanjaan saldo pelatihan bagi peserta, maka peserta bisa bergabung dan mendaftar di gelombang berikutnya," ucap Airlangga.

Dia mengajak orang-orang yang berminat untuk segera mendaftar, dan supaya tidak lupa klik gabung gelombang untuk mengikuti seleksi.



"Bila telah berhasil mendapatkan Kartu Prakerja, gunakan bantuan pelatihan yang diperoleh sebaik-baiknya untuk pelatihan yang sesuai dengan kebutuhan dan minat masing-masing, guna mendorong lapangan pekerjaan atau kewirausahaan," ungkap Airlangga.

Dia pun berharap agar para peserta yang terpilih di gelombang saat ini bisa menjadi angkatan kerja yang berdaya saing. "Selamat mengikuti Program Kartu Prakerja di 2023, terus tingkatkan potensi menjadi angkatan kerja berdaya saing menuju Indonesia maju," pungkas Airlangga.

(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kena Tarif Tambahan...
Kena Tarif Tambahan 10 Persen, Eksportir Tekstil dan Garmen RI Terancam
Indonesia-Prancis Dorong...
Indonesia-Prancis Dorong Kerja Sama Ekonomi, Fokus Investasi dan Teknologi Hijau
Anggaran Disunat Rp241...
Anggaran Disunat Rp241 Miliar, Kantor Airlangga Ganti Lampu Remang-remang
Indonesia-India Sepakati...
Indonesia-India Sepakati Penyelesaian Isu Teknis untuk Dorong Perdagangan
Indonesia Jajaki Kerja...
Indonesia Jajaki Kerja Sama dengan Hong Kong di Bidang Keuangan
Airlangga: Sinergi TPIP...
Airlangga: Sinergi TPIP dan TPID Berhasil Jaga Stabilitas Harga di 2024
EPIC Sale Bukukan Transaksi...
EPIC Sale Bukukan Transaksi Rp14,9 Triliun, Airlangga: Ekonomi Masyarakat Bergerak
Airlangga: Insentif...
Airlangga: Insentif Rp20 Triliun Disiapkan untuk Industri Padat Karya
Menko Airlangga: Diskon...
Menko Airlangga: Diskon Belanja Akhir Tahun Bisa Hemat Devisa Rp80 Triliun
Rekomendasi
Pemain Timnas Indonesia...
Pemain Timnas Indonesia Eliano Reijnders Masuk Radar Transfer Selangor FC
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Manchester United Selamat dari Degradasi, Leicester City Turun ke Championship
Pengakuan Pahit Raja...
Pengakuan Pahit Raja Charles III Jelang Menikah dengan Putri Diana, Akui Tak Cinta
Berita Terkini
Rusia Derita Kerugian...
Rusia Derita Kerugian Rp6.745 Triliun, Putin Hadapi Tekanan Berat
1 jam yang lalu
Trump Kobarkan Perang...
Trump Kobarkan Perang Dagang, China Mencoba Bersikap Baik kepada Dunia
2 jam yang lalu
PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan...
PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Hijau dari 13 Fasilitas Produksi
13 jam yang lalu
Ekosistem BRI Group...
Ekosistem BRI Group Jadi Keunggulan Kompetitif Bank Raya
14 jam yang lalu
Kredit Digital Bank...
Kredit Digital Bank Raya Tumbuh Signifikan di 2024
15 jam yang lalu
Dukung Transformasi...
Dukung Transformasi TMII, Bank Raya Hadirkan Pembayaran Cashless bagi Pengunjung
16 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved