MNC Sekuritas Beri Edukasi Financial Planning dan Investasi di UNIKA Atma Jaya

Kamis, 23 Februari 2023 - 14:08 WIB
loading...
MNC Sekuritas Beri Edukasi...
MNC Sekuritas berikan dukungan dalam acara Fodim Iluni Discussion (FID) 2023 bertema Entrepreneur vs Investor: Which One Must Go First yang digelar oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Forum Diskusi Ilmiah UNIKA Atma Jaya. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Meningkatkan literasi pasar modal di tengah generasi muda, MNC Sekuritas terus aktif memberikan edukasi keuangan di kalangan mahasiswa.Selain guna untukmeningkatkan minat investasi serta menciptakan investor yang berkualitas di Tanah Air.

MNC Sekuritas memberikan dukungandalam acara Fodim Iluni Discussion (FID) 2023 bertema “Entrepreneur vs Investor: Which One Must Go First” yang digelar oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Forum Diskusi Ilmiah UNIKA Atma Jaya pada Kamis (23/2/2023).



Dalam kesempatan tersebut, Direktur Utama MNC Sekuritas, Susy Meilina yang hadir sebagai pembicaramenyampaikan, pentingnya perencanaan keuangan dan investasi, salah satunya di pasar modal. Ia menjelaskan, perencanaan keuangan bukan berarti merencanakan keuangan untuk menjadi kaya.

Perencanaan keuangan merupakan proses untuk mengurangi tekanan akibat uang, memenuhi kebutuhan, serta mencapai tujuan keuangan yang diinginkan. Perencanaan keuangan dapat dilakukan melalui 5 (lima) langkah, antara lain memastikan arus kas positif, menabung untuk dana darurat, memiliki perlindungan asuransi, berinvestasi sesuai tujuan keuangan, serta melakukan evaluasi atas perencanaan keuangan.

“Perencanaan keuangan dan investasi tentunya perlu dirancang dan diterapkan sejak dini. Perencanaan keuangan juga mencakup pemilihan instrumen investasi yang sesuai kebutuhan serta kemampuan Anda, misalnya di saham atau reksa dana yang aksesnya semakin mudah dan terjangkau melalui aplikasi MotionTrade,” ujar Susy.



Sebagai informasi, UNIKA Atma Jaya merupakan salah satu Galeri Investasi Digital MNC Sekuritas dan Bursa Efek Indonesia. Susy berharap investor muda dari kalangan mahasiswa di UNIKA Atma Jaya memulai langkah perencanaan keuangannya sejak dini, sehingga mampu mencapai tujuan keuangannya di masa depan.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2328 seconds (0.1#10.140)