Ini Cara Tukar Uang yang Ada Nomor Seri dengan Mudah

Kamis, 27 April 2023 - 17:04 WIB
loading...
Ini Cara Tukar Uang yang Ada Nomor Seri dengan Mudah
Cara menukar uang yang ada nomor serinya menjadi hal penting untuk diketahui. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Cara menukar uang yang ada nomor serinya menjadi hal penting untuk diketahui. Terutama bagi mereka yang sedang menginginkan uang baru untuk bertransaksi atau sekedar mengoleksinya.

Bank Indonesia telah menyiapkan Rp195 triliun uang baru yang bisa ditukar melalui bank dan juga kas keliling. Nantinya, masing-masing orang akan diberikan maksimal paket penukaran uang sebesar Rp3.800.000 saja.

Untuk layanan penukaran uang sudah dapat diakses sejak tanggal 27 Maret hingga 20 April 2023 di 5.066 titik layanan yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Adapun cara penukaran uang yang ada nomor serinya adalah sebagai berikut.


Cara Tukar Uang yang Ada Nomor Serinya

- Pertama, pastika telah menghitung nominal uang yang akan ditukarkan
- Memilah dan mengemas uang rupiah yang akan ditukar
- Buka aplikasi PINTAR dari Bank Indonesia (BI)
- Pada halaman utama aplikasi PINTAR, Anda memulainya dengan memiliki menu Kas
Keliling
- Lalu pilih provinsi lokasi penukaran uang rupiah melalui kas keliling yang diinginkan
- Aplikasi PINTAR pun akan menampilkan daftar lokasi dan tanggal kas keliling yang
tersedia
- Kemudian Anda disuruh untuk mengisi identitas diri berupa NIK, nama, nomor telepon, dan alamat email
- Isi jumlah lembar/keping uang rupiah sesuai peraturan jumlah jenis pecahan yang dapat ditukar.
- Langkah selanjutnya yakni dengan melakukan pemesanan untuk memperoleh bukti pesanan
- Bawa bukti pemesanan penukaran dalam bentuk digital atau cetak
- Setelah itu Anda dapat membawa uang rupiah yang telah dihitung dan dikelompokan



Selain penukaran di sejumlah titik yang telah ditentukan itu, terhitung mulai 27 Maret 2023 hingga 19 April 2023, Bank Indonesia juga menyediakan opsi layanan penukaran uang baru di berbagai tempat melalui kas keliling.

Namun sebelum melakukan penukaran uang, pastikan Anda telah lebih dulu memesan penukaran uang melalui aplikasi PINTAR. Hal ini bertujuan agar uang baru yang diperoleh sudah ada jaminan keasliannya.
(bim)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1781 seconds (0.1#10.140)