Terapkan Value Baru, Pelindo IV Teken Komitmen & Launching Waroeng Akhlak

Selasa, 21 Juli 2020 - 20:33 WIB
loading...
Terapkan Value Baru,...
Pelindo IV menekan komitmen terkait penerapan value baru sekaligus melaunching Waroeng Akhlak. Foto/Istimewa
A A A
MAKASSAR - Manajemen PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) IV melakukan sosialisasi dan internalisasi core value “AKHLAK” di lingkungan Perseroan pada Selasa (21/7/2020). Kegiatan yang berlangsung secara virtual melalui aplikasi zoom dengan mengikuti protokol kesehatan ini diikuti oleh Komisaris Utama Pelindo IV, Fachry Ali, seluruh jajaran Direksi Pelindo IV, General Manager (GM) Cabang, Direksi Anak Perusahaan Pelindo IV Group, seluruh pejabat kantor pusat dan karyawan Pelindo IV.

Dirut Pelindo IV, Prasetyadi, dalam sambutannya mengatakan bahwa pelaksanaan sosialisasi dan internalisasi ini merupakan rangkaian dari proses penetapan semangat baru Kementerian BUMN. Semua ini dilakukan dalam rangka menghadapi tantangan di masa depan untuk terus bekerja keras meningkatkan nilai ekonomi dan sosial demi kepentingan masyarakat dan bangsa Indonesia yang telah dilaunching pada 1 Juli lalu.



“Core Values AKHLAK yang merupakan singkatan dari Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif adalah panduan perilaku bagi seluruh BUMN yang merupakan mandatory nilai-nilai inti [core values] perilaku dari insan BUMN,” jelas Prasetyadi.

Dia menegaskan core values ini harus menjadi pedoman seluruh insan PT Pelindo IV di manapun berada dan apapun posisinya. Selanjutnya untuk memudahkan seluruh insan Pelindo IV, pihaknya juga telah membuat buku saku yang memuat kata kunci, kalimat afirmasi dan panduan perilaku yang merupakan arah atau kompas dari aktivitas kerja sehari-hari yang juga selaras dengan value corporate Pelindo IV yakni GREAT (Integrity, Synergistic, Professional, Innovative, Satisfied Customer).

Dirut Pelindo IV berharap pelaksanaan sosialisasi dan internalisasi ini dapat menjadi core value akhlak sebagai spirit yang tertanam mendasar, serta menjadi culture atau budaya perusahaan sehingga dapat mencerminkan tindakan dan karya seluruh insan Perseroan.

Direktur SDM Pelindo IV, M. Asyhari, menuturkan bahwa kegiatan sosialisasi dan internalisasi core value “AKHLAK” pada hari ini (Selasa), wajib diikuti oleh seluruh insan PT Pelabuhan Indonesia IV, termasuk Pelindo IV Group dan para pegawai non organik.

“Dalam kegiatan ini, kami menghadirkan motivator, Ary Ginanjar Agustian, yang menyampaikan materi tentang Internalisasi AKHLAK,” ujar Asyhari.

Selain sosialisasi dan internalisasi core value “AKHLAK”, juga dilakukan Deklarasi Komitmen Implementasi Core Value Akhlak PT Pelindo IV yang dibacakan oleh Corporate Secretary, Dwi Rahmad Toto. Dilanjutkan dengan penandatanganan pakta integritas komitmen implementasi AKHLAK yang dilakukan secara simbolis oleh para pejabat kantor pusat, GM Cabang dan perwakilan serikat pekerja secara virtual di seluruh unit kerja PT Pelindo IV.



“Ini adalah sebagai langkah nyata dan concern manajemen untuk menerapkan internalisasi AKHLAK, selain mensinergikan dengan budaya atau nilai PT Pelindo IV selama ini yakni GREAT,” tukasnya.

Dia menambahkan, masih dalam rangkaian acara ini, pihaknya juga sekaligus melaunching WAROENG AKHLAK sebagai salah satu bentuk aplikatif implementasi AKHLAK, khususnya berkaitan dengan nilai kejujuran yang merupakan perwujudan dari kata Amanah.

“Waroeng Akhlak ini tidak memiliki kasir, di mana pelanggan yang telah melakukan pembelian akan membayar secara virtual melalui aplikasi Link Aja dan QRIS (Bank Mandiri), sesuai dengan harga barang yang sudah diambil. Cara berbelanja ini akan mengajarkan para pegawai Pelindo IV untuk selalu jujur dan menjadi teladan bagi pegawai lainnya,” jelas Asyhari.
(tri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1308 seconds (0.1#10.140)