Tawarkan Investasi, KEK MNC Lido City Ambil Bagian di WJIS 2023

Rabu, 09 Agustus 2023 - 18:15 WIB
loading...
Tawarkan Investasi, KEK MNC Lido City Ambil Bagian di WJIS 2023
Wakil Direktur Utama MNC Land Edwin Darmasetiawan dalam acara WJIS 2023 di Mason Pine, Kota Baru Parahyangan, Bandung Barat, Rabu (9/8/2023). FOTO/Arif Budianto
A A A
BANDUNG - Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) MNC Lido City ikut serta ambil bagian dalam gelaran West Java Investments Summit (WJIS) di Mason Pine, Kota Baru Parahyangan, Bandung Barat, Rabu (9/8/2023).

Acara yang digelar oleh Bank Indonesia Jawa Barat dan Pemprov Jabar ini menghadirkan puluhan investor dari berbagai negara dan investor dalam negeri. KEK MNC Lido City berkesempatan memaparkan potensi investasi di kawasan tersebut.



Wakil Direktur Utama PT MNC Land Tbk Edwin Darmasetiawan mengapresiasi acara WJIS 2023 yang rutin digelar tahunan ini. Acara tersebut menjadi ajang bagi perusahaan di Jawa Barat menawarkan potensi investasinya.

Menurut dia, banyak benefit yang didapat dari berinvestasi di KEK MNC Lido City. Benefit tersebut diberikan dalam bentuk fiskal dan non fiskal yang difasilitasi oleh pemerintah.

"Kami memiliki benefit fiskal dan nonfiskal. Pada fiskal misalnya, pemerintah menawarkan pengurangan PPN, PPNBN, pengurangan bea impor masuk, cukai dan lainnya, " jelas dia.

Sementara, non fiskal terdapat insentif hak guna bangunan (HGB) yang bisa diperpanjang sampai 80 tahun. Kemudian kepemilikan asing diizinkan. "Banyak benefit di KEK MNC Lido City yang membuat investasi lebih efisien," kata dia.



Saat ini, di kawasan KEK MNC Lido City terus dilakukan pembangunan, seperti infrastruktur jalan, utilitas, kemudian Golf Course, pengembangan Movieland sebagai lokasi shooting, Hotel bintang 5 dan lainnya. Fasilitas tersebut akan menjadikan KEK MNC Lido City menjadi tujuan wisata terbesar.

KEK MNC Lido City diharapkan mampu menyerap investasi hingga Rp34 triliun sepanjang 20 tahun kedepan atau sekitar Rp1,7 triliun per tahun. Per triwulan II-2023 target investasi tersebut sudah tercapai
(nng)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6098 seconds (0.1#10.140)