Sukses Meriahkan Piala Dunia Qatar 2022, Aice Group Sabet Indonesia Awards 2023 Berkat Inovasi Marketing Produk dan Service

Jum'at, 01 September 2023 - 20:35 WIB
loading...
A A A
Melalui penghargaan yang diraih, produsen es krim terpopuler di Asia Tenggara ini dinilai sukses menggerakkan perekonomian ratusan ribu UMKM melalui strategi marketing product dan service. Aice Group berhasil menciptakan nilai tambah bagi para pelanggan, sekaligus meningkatkan daya saing lebih dari 350 ribu warung dan modern market yang menjadi garda terdepan penjualan hingga mencapai keunggulan kompetitif di pasar es krim.

Sebagai produsen yang memang selalu menyampaikan pesan keceriaan dalam produk es krimnya, Aice kerap memanfaatkan wahana pemasarannya dalam menyuarakan agenda olahraga. Selain itu, Aice juga kerap masuk dalam kampanye wisata dan pelestarian tradisi kuliner asli Indonesia melalui komunikasi pemasarannya.

Bahkan, kemasan best-sellernya Aice Mochi mampu dijadikan alat komunikasi yang efektif dalam mengampanyekan olahraga dan pariwisata. Aice menjadikan kemasan produk yang dijual di lebih dari ratusan ribu warung dan pasar modern sebagai kanvas dan ambassador komunikasi pesan yang efektif.

Tak hanya itu, Aice group pun berhasil menciptakan berbagai inovasi produk yang selalu menjadi pioneer sebagai “Yang Pertama dari Aice”. Sebut saja seperti produk es krim cake viral, Aice Histeria, Blueberry Cookies, Milk Tea Boba, dan deretan produk kebangaan lainnya yang telah menjadi trendsetter di industri es es krim nasional hingga internasional.

Aice Group pun berhasil menoreh prestasi yang luar biasa setelah berhasil menggandeng dua mega bintang sepak bola dunia, yakni Lionel Messi dan Kylian Mbappe, sebagai Brand Ambassador. Pencapaian ini tentu menjadi sebuah menjadi sebuah tonggak yang luar biasa bagi kemajuan industri makanan dan minuman Indonesia. Sylvana berharap, keberadaan dua mega bintang itu mampu memberikan inspirasi dan teladan kepada masyarakat demi kemajuan olahraga Indonesia.

“Sebagai Official Brand Ambassador, sosok Lionel Messi dan Kylian Mbappe sukses membangun animo masyarakat dunia, terutama Indonesia dalam merayakan semangat olahraga dengan sukacita di ajang FIFA World Cup 2022 di Qatar kemarin. Kehadiran mereka di berbagai kemasan produk es krim Aice pun berhasil menyebarkan kebahagiaan dan semangat olahraga kepada masyarakat,” tambah Sylvana.

Program-program marketing yang cukup inovatif dijalankan Aice melalui aktivitas pemasaran offline dan online yang bertujuan menyebarkan semangat olahraga Messi dan Mbappe berhasil menarik dan meningkatkan animo masyarakat di ajang Piala Dunia Qatar 2022.

Sukses Meriahkan Piala Dunia Qatar 2022, Aice Group Sabet Indonesia Awards 2023 Berkat Inovasi Marketing Produk dan Service

(Foto: dok AICE)

Sementara itu, ajang penghargaan Indonesia Awards 2023 merupakan bentuk penghormatan tertinggi kepada figur yakni tokoh nasional, kepala daerah, pemimpin bisnis, atlet, pelatih, selebritis, dan konten kreator. Ajang penghargaan ini juga memberikan pengakuan kepada individu-individu yang meraih penghargaan dalam berbagai kategori yang dihadirkan.

Para penerima penghargaan tersebut diantaranya yakni pemerintahan daerah atau lembaga seperti Malang dengan inovasinya yakni Malang Creative Center dan Kota Makassar melalui program Lorong Wisatanya. Lalu ada Pelatih terfavorit yang diraih oleh Shin Tae-yong serta Atlet terfavorit yakni Pratama arhan.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1196 seconds (0.1#10.140)