Temu Komunitas, Sandiaga Uno Bantu UMKM Naik Kelas di Sragen

Jum'at, 15 September 2023 - 21:20 WIB
loading...
Temu Komunitas, Sandiaga...
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno memberikan bantuan beasiswa wirausaha kepada UMKM di Sragen, Jawa Tengah. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
SRAGEN - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno memberikan bantuan beasiswa wirausaha kepada UMKM di Sragen, Jawa Tengah. Bantuan diberikan untuk memotivasi dan mendorong UMKM naik kelas. Sandiaga menekankan pentingnya peran pemerintah yang bekerja sama dengan komunitas dan pemerintah daerah, dalam membantu para komunitas atau UMKM untuk menghadapi tantangan ini.

"Kita melihat antusiasme para UMKM yang di dominasi oleh emak-emak, ini menunjukan semangat dari UMKM ekonomi kreatif bangkit," ujar Sandiaga Uno di acara Nemuin Komunitas (Netas), Kamis (14/9/2023).

Dalam acara Nemuin Komunitas (Netas), di Sragen, Jawa Tengah, Sandiaga berinteraksi dengan 55 komunitas beragam mulai dari UMKM, pelaku fashion, dan lainnya. Adapun yang membuat acara ini semakin spektakuler adalah pemberian beasiswa wirausaha, yang tak hanya memotivasi, tetapi juga menandai semangat kebangkitan ekonomi di kalangan peserta.



Kebangkitan ekonomi untuk para komunitas adalah salah satu prioritas yang penting dalam memajukan perekonomian suatu daerah. Antusiasme peserta yang hadir sebagian besar adalah emak-emak menandakan semangat yang luar biasa di kalangan pelaku ekonomi kreatif. Namun, tantangan-tantangan seperti pemasaran, desain kemasan, biaya pengiriman, promosi, dan peningkatan pemanfaatan teknologi masih menjadi batu loncatan yang perlu diatasi bersama.

Sandiaga Uno, dalam momen ini menekankan pentingnya peran pemerintah yang bekerja sama dengan komunitas dan pemerintah daerah membantu para komunitas atau UMKM untuk menghadapi tantangan ini.

"Ini membutuhkan peran lebih dari pemerintah, salah satunya ada masalah pemasaran, kemasan, ongkos kirim, dan promosi, maupun peningkatan aplikasi. Semua akan kita tindak lanjuti bersama," lanjut Sandiaga.

Di samping itu, Sandiaga juga menyampaikan harapannya bahwa Komisi X bisa menangkap aspirasi dan menuangkannya dalam bentuk pengawasan dan alokasi anggaran di masa depan.

"Ini bagian dari tugas kita, sesuai arahan Pak Presiden Jokowi untuk berada di tengah-tengah masyarakat dan menciptakan 4,4 juta lapangan pekerjaan baru pada tahun 2024," kata Sandiaga.

Beasiswa wirausaha kepada peserta diharapkan dapat membantu UMKM untuk mengembangkan usaha mereka, meningkatkan kualitas produk dan layanan, serta menciptakan lapangan kerja baru di daerah tersebut.

Ini merupakan contoh nyata dari upaya pemerintah dalam mendorong kebangkitan ekonomi UMKM, yang pada gilirannya akan berkontribusi positif terhadap pertumbuhan ekonomi secara keseluruhan di Sragen.

"Wirausaha kita ini ingin meningkatkan kompetensinya, mereka ingin mengikuti pelatihan dan kita menyediakan beasiswa agar mereka meningkatkan ilmu pengetahuan di era digitalisasi. Mudah-mudahan pemenang beasiswa bisa ditingkatkan sehingga bisa naik kelas dan berdaya saing," ungkap Sandiaga.



Kegiatan ini berkolaborasi dengan Agustina Wilujeng Pramestuti Anggota DPR-RI dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (Wakil Ketua Komisi X). Dari informasi, sebanyak 55 komunitas yang hadir ada di antaranya yaitu Genpi, Gemawira, IPDA, SEEKER Revolution, Kubis, dan yang lainnya.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1821 seconds (0.1#10.140)