KA Argo Parahyangan Jakarta-Bandung Beroperasi Lagi, Yuk Cek Jadwalnya

Senin, 03 Agustus 2020 - 22:42 WIB
loading...
KA Argo Parahyangan...
Memasuki Agustus, PT KAI menambah lima perjalanan KA dari Jakarta. Foto/Dok SINDOphoto/Eko Purwanto
A A A
JAKARTA - Memasuki bulan Agustus, PT Kereta Api Indonesia atau KAI Daop 1 Jakarta kembali mengoperasikan kereta api (KA) Argo Parahyangan rute Jakarta-Bandung yang selama ini menjadi andalan mobilitas masyarakat.

Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan, bulan Agustus ini terdapat tambahan lima KA yang akan mulai beroperasi dengan keberangkatan dari stasiun Gambir dan Pasar Senen menuju kota Bandung, Malang, Kutoarjo dan Solo.

"Tambahan lima KA tersebut termasuk pengoperasian kembali KA Argo Parahyangan tujuan Bandung yang sebelumnya kerap diminati pengguna KA," ujar Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa dalam keterangannya, Senin (3/8/2020). (Baca juga: 4 Gadis Bandung Digagahi Sopir Angkot yang Mengaku HRD Perusahaan )

Adapun jadwal keberangkatan dari kelima kereta tersebut adalah sebagai berikut:

1. KA 46A Argo Parahyangan (Stasiun Gambir-Bandung), dengan jadwal keberangkatan pukul 18.10 WIB pada tanggal 3, 7, 14, 21, 28 Agustus 2020.

2. KA 48A Argo Parahyangan (Stasiun Gambir-Bandung), dengan jadwal keberangkatan pukul 18.48 WIB pada tanggal 3 s.d 31 Agustus 2020.

3. KA 292 Matarmaja (Stasiun Pasarsenen-Malang), dengan jadwal keberangkatan pukul 10.30 WIB pada tanggal 3, 5, 7, 10, 12, 14, 17, 19, 21, 24, 26, 28, 31 Agustus 2020.

4. KA 160A Sawunggalih (Stasiun Pasarsenen-Kutoarjo), dengan jadwal keberangkatan pukul 18.25 WIB setiap weekend, yaitu tanggal 7, 8, 9, 14, 15, 16, 21, 22, 23, 28, 29, 30 Agustus 2020.

5. KA 140A Mataram (Stasiun Pasarsenen-Solo), dengan jadwal keberangkatan pukul 21.05 WIB pada tanggal 7, 14, 21, 28 Agustus 2020.

Sementara itu, untuk 8 KA yang sebelumnya sudah beroperasi di bulan Juni dan Juli 2020 tetap beroperasi dengan jadwal yang telah ditentukan, yaitu: (Baca juga: Sampai Juni Okupansi Hotel Belum Pulih, Bali Masih Sepi )

- 4 KA keberangkatan dari stasiun Pasarsenen: KA Bengawan, Serayu, Tegal Ekspress (setiap hari) dan Kertajaya (hanya weekend).

- 4 KA keberangkatan dari Stasiun Gambir: KA Turangga, Bima, Sembrani, dan Argo Bromo Anggrek (semua KA berangkat hanya weekend).

Informasi perjalanan KA juga dapat diketahui melalui saluran resmi milik PT KAI (Persero) diantaranya aplikasi KAI Access, website resmi kai.id, Contact Center 121 line (021) 121, Layanan pelanggan [email protected] dan Sosial media @keretaapikita @kai121.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1342 seconds (0.1#10.140)