Ini Perbandingan Tarif Kereta Cepat Thailand vs KCJB Indonesia

Jum'at, 13 Oktober 2023 - 10:24 WIB
loading...
Ini Perbandingan Tarif...
Perbandingan tarif kereta cepat Thailand dan KCJB Indonesia. Foto/Dok. KCIC
A A A
JAKARTA - Tarif kereta cepat di masing-masing negara umumnya berbeda. Setiap negara menyesuaikan ketentuan atau aturannya sendiri untuk transportasi kereta cepat.

Beberapa waktu lalu, Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) telah diresmikan. Bernama Whoosh , proyek ini dikatakan sebagai kereta cepat pertama di Indonesia dan Asia Tenggara.

Melihat perbandingannya, sejumlah negara di dunia juga memiliki jalur kereta cepat. Salah satunya Thailand yang tengah membangun proyek tersebut dengan harapan segera selesai beberapa tahun mendatang.

Tarif Kereta Cepat Thailand


Saat ini, Thailand belum resmi memiliki jalur kereta cepat di negaranya. Proyek kereta api cepat miliknya masih dalam tahap pembangunan.



Pada pembangunannya, proyek kereta cepat Thailand bertujuan untuk menghubungkan Bangkok ke Kunming di China. Target awal proyek ini adalah bisa selesai pada tahun 2028.

Saat jalur tersebut selesai, nantinya Thailand akan mengoperasikan kereta buatan China. Kereta ini bakal beroperasi dari Bangkok ke Nong Khai, di perbatasan Sungai Mekong dengan Laos dengan kecepatan yang diklaim bisa mencapai lebih dari 250 km/jam.

Meski belum memiliki jalur kereta cepat, namun Thailand sudah punya jalur kereta api semi-cepat. Salah satunya bernama Airport Rail Link yang berada di Bangkok.

Ada dua jenis kereta yang digunakan ARL, yakni Express dan City Line. Kereta tersebut dikatakan mampu menembus kecepatan maksimal hingga 160 km/jam.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1698 seconds (0.1#10.140)