Saham Farmasi Jadi Obat Saat Ekonomi Minus, IHSG Ditutup Naik ke 5.127

Rabu, 05 Agustus 2020 - 15:56 WIB
loading...
Saham Farmasi Jadi Obat...
IHSG pada sesi perdagangan terakhir di tengah pekan tercatat menghijau, ketika saham farmasi menjadi obat setelah siang tadi data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan pertumbuhan ekonomi Indonesia minus 5,32%. Foto/SINDO Photo
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada sesi perdagangan terakhir di tengah pekan tercatat menghijau, ketika saham farmasi menjadi obat setelah siang tadi data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II/2020 minus 5,32%. Hingga akhir sesi, IHSG hari ini ditutup naik 52,04 poin atau 1,03% ke 5.127.

(Baca Juga: Pengumuman! Ekonomi Indonesia Resmi Minus 5,32% di Kuartal II/2020 )

Pada penutupan perdagangan hari ini, Rabu (5/8/2020), terdapat 251 saham menguat, 173 saham melemah dan 161 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp9,3 triliun dari 10,3 miliar lembar saham yang diperdagangkan.

Indeks LQ45 naik 11,79 poin atau 1,49 persen ke 801,69, indeks JII naik 10,70 poin atau 1,95 persen ke 558,54, indeks IDX30 naik 6,40 poin atau 1,49 persen ke 437,51, dan indeks MNC36 naik 3,37 poin atau 1,18 persen ke 288,92.

(Baca Juga: Sinyal Resesi Makin Kuat, Pemerintah Kencangkan 'Sabuk Pengaman' )

Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu PT Kimia Farma Tbk (KAEF) naik Rp570 atau 25,00% ke Rp2.850, saham PT Indofarma Tbk (INAF) naik Rp570 atau 25,00% ke Rp2.850, dan saham PT Semen Baturaja (Persero) Tbk (SMBR) naik Rp75 atau 15,96% ke Rp545.

Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, PT Andalan Sakti Primaindo Tbk (ASPI) turun Rp12 atau 5,71% ke Rp198, PT Sinergi Inti Plastindo Tbk (ESIP) turun Rp12 atau 4,92% ke Rp232 dan saham PT Era Mandiri Cemerlang Tbk (IKAN) turun Rp35 atau 4,61% ke Rp752.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
IHSG Dibuka Melejit...
IHSG Dibuka Melejit 5% Setelah Trump Umumkan Penundaan Tarif ke Sejumlah Negara
Bursa Saham Rontok,...
Bursa Saham Rontok, OJK Sebut Prabowo Tak Beri Arahan Khusus
IHSG Dibuka Hijau, Kembali...
IHSG Dibuka Hijau, Kembali ke Level 6.000-an
IHSG Ambruk Dihantam...
IHSG Ambruk Dihantam Tarif Trump, Ekonom: Sinyal Bahaya, Tak Bisa Diabaikan
Prabowo Sebut Utang...
Prabowo Sebut Utang Indonesia Salah Satu yang Terkecil di Dunia
IHSG Terjun Bebas Lebih...
IHSG Terjun Bebas Lebih 9%, BEI Langsung Aktifkan Trading Halt
Babak Belur, IHSG Dibuka...
Babak Belur, IHSG Dibuka Ambruk 9,19% ke Level 5.921
Imbas Tarif Trump 32%...
Imbas Tarif Trump 32% ke Indonesia, IHSG Diprediksi Jeblok di Bawah 6.000
Dihantui Tarif Horor...
Dihantui Tarif 'Horor' Trump, Simak Prediksi IHSG Hari Ini
Rekomendasi
Profil Katedral Our...
Profil Katedral Our Lady of Arabia, Gereja 9.000 Meter yang Dibangun Raja Bahrain Hamad bin Isa Al-Khalifa
Elon Musk dan Tantangan...
Elon Musk dan Tantangan Etika dalam Gaming
Buat Inovasi Penting,...
Buat Inovasi Penting, Siswa SWA Raih Beasiswa ke Harvard, Stanford, dan UC Berkeley
Berita Terkini
Pakar Hukum Minta Penertiban...
Pakar Hukum Minta Penertiban Sawit di Kawasan Hutan Harus Cermat
16 menit yang lalu
WTO: Perang Tarif, Perdagangan...
WTO: Perang Tarif, Perdagangan AS-China Bisa Terpangkas hingga 80 Persen
55 menit yang lalu
Jauh dari Harapan, Wamenaker...
Jauh dari Harapan, Wamenaker Akui BHR Ojol Cuma Gocap
1 jam yang lalu
Dibalik Anjloknya Bursa,...
Dibalik Anjloknya Bursa, Ada Saham Valuasi Murah dan Royal Bagi-bagi Dividen
2 jam yang lalu
Harta Kekayaan Marina...
Harta Kekayaan Marina Budiman, Wanita Terkaya di Indonesia versi Forbes
2 jam yang lalu
10 Orang Terkaya di...
10 Orang Terkaya di Amerika Latin Tahun 2025, Paling Tajir Berharta Rp1.387 Triliun
3 jam yang lalu
Infografis
Usia Pensiun Pekerja...
Usia Pensiun Pekerja di Indonesia Naik Jadi 59 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved