BEI Apresiasi Komitmen IDX Channel Dorong Literasi Pasar Modal lewat Ebook INVESTED

Selasa, 31 Oktober 2023 - 19:34 WIB
loading...
BEI Apresiasi Komitmen...
IDX Channel resmi meluncurkan E-Book INVESTED Pasar Modal dalam bingkai media. FOTO/Aldhi Chandra
A A A
JAKARTA - PT Bursa Efek Indonesia ( BEI ) mengapresiasi komitmen portal berita pasar modal IDX Channel dalam mendorong literasi pasar modal melalui peluncuran buku digital atau ebook INVESTED.

Direktur Pengembangan BEI Jeffrey Hendrik mengatakan peluncuran ebook ini menambah khasanah pengetahuan investor terhadap seluk beluk pasar modal.

"Kita tahu investor kita saat ini didominasi oleh kalangan generasi milenial dan gen z. Tentu ebook ini dapat memberikan manfaat bagi industri pasar modal kita," kata Jeffrey dalam sambutan di Main Hall BEI, Selasa (31/10/2023).



Peluncuran buku digital atau e-book berjudul INVESTED: Pasar Modal dalam Bingkai Media menjadi upaya platform IDX Channel untuk mengemas pengembangan pasar modal lintas zaman.

Kepala Pengembangan Pasar BEI Dedy Priadi melihat kegiatan ini sejalan dengan kampanye bursa 'Aku Investor Saham' yang mendorong minat investor domestik untuk berinvestasi.

"Ini bagus banget. Buku ini menjadi bahan informasi buat orang belajar dan juga meningkatkan literasi masyarakat,' paparnya saat ditemui secara terpisah.

Dedy menilai kampanye Aku Investor Saham dapat mendorong inklusifitas investasi bagi publik yang selama ini menilai bahwa untuk menanam modal memerlukan dana yang besar.

"Investasi harus menjadi kebanggaan masyarakat, tentu ada tingkat kemajuan dari sisi masyarakat agar lebih literated terkait keuangan," tuturnya.

Pengamat Pasar Modal Hans Kwee melihat langkah IDX Channel cukup strategis dalam mendorong semarak investasi melalui komunitas.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1407 seconds (0.1#10.140)