Orang Muda Ganjar Serap Aspirasi Warga Grobogan dan Salurkan Bantuan Air Bersih
loading...
A
A
A
JAKARTA - Sukarelawan Orang Muda Ganjar mengadakan aksi kemanusiaan sebagai bentuk kepedulian kepada warga. Kali ini mereka memberikan bantuan air bersih kepada ratusan warga terdampak kekeringan di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
Penyaluran air bersih tersebut dilakukan di Desa Kuwu, Kecamatan Kradenan, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah pada Senin (13/11/2023).
Korwil OMG Jawa Tengah Muhammad Akmal Arravi mengatakan bantuan itu diberikan setelah mereka mendengarkan keluhan warga soal kesulitan mendapatkan air bersih.
"Ditambah lagi memang sedang kemarau panjang yang berdampak susahnya sumber mata air didapat warga," ujar dia dalam siaran persnya.
Atas dasar itulah, para pendukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD itu membawa bantuan 30.000 liter air bersih.
"Semoga bantuan dari kami OMG Jateng bisa berdampak nyata dan meringankan beban warga," kata dia.
Dalam kesempatan itu, para sukarelawan turut mendengarkan aspirasi warga dan menampungnya. OMG Jateng pun berjanji bakal meneruskan harapan dan aspirasi itu kepada Ganjar Pranowo sebagai bakal capres 2024 yang berpasangan dengan Mahfud MD.
"Kami akan berusaha terus hadir membawa solusi dan mendengarkan masukan serta aspirasi warga," kata dia
Penyaluran air bersih tersebut dilakukan di Desa Kuwu, Kecamatan Kradenan, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah pada Senin (13/11/2023).
Korwil OMG Jawa Tengah Muhammad Akmal Arravi mengatakan bantuan itu diberikan setelah mereka mendengarkan keluhan warga soal kesulitan mendapatkan air bersih.
"Ditambah lagi memang sedang kemarau panjang yang berdampak susahnya sumber mata air didapat warga," ujar dia dalam siaran persnya.
Atas dasar itulah, para pendukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD itu membawa bantuan 30.000 liter air bersih.
"Semoga bantuan dari kami OMG Jateng bisa berdampak nyata dan meringankan beban warga," kata dia.
Dalam kesempatan itu, para sukarelawan turut mendengarkan aspirasi warga dan menampungnya. OMG Jateng pun berjanji bakal meneruskan harapan dan aspirasi itu kepada Ganjar Pranowo sebagai bakal capres 2024 yang berpasangan dengan Mahfud MD.
"Kami akan berusaha terus hadir membawa solusi dan mendengarkan masukan serta aspirasi warga," kata dia
(nng)