192 Saham Menguat, IHSG Hari ini Dibuka Naik ke 6.958

Jum'at, 17 November 2023 - 09:46 WIB
loading...
192 Saham Menguat, IHSG...
IHSG hari ini dibuka naik ke 6.958. Foto/AldhiChandra/MPI
A A A
JAKARTA - Indeks harga saham gabungan atau IHSG hari ini dibuka menguat ke 6.958 pada perdagangan Jumat (17/11/2023). Hingga pukul 09:10 WIB, indeks bergerak turun 0,36% atau 25,36 poin ke level 6.932.



Sebanyak 1,24 miliar saham ditransaksikan sebanyak 103.982 kali, dengan nilai transaksi mencapai Rp694,06 miliar. Sebanyak 192 saham menguat, 187 saham turun, dan 209 saham lainnya stagnan.

Indeks LQ45 turun 0,69% ke level 914,07, indeks IDX30 turun 0,73% ke level 472,65, indeks MNC36 turun 0,73% ke level 348,41, serta indeks JII turun 0,51% ke level 517,08.

Sektor infrastruktur memimpin kenaikan dengan menguat sebesar 0,41%, disusul sektor transportasi yang naik 0,21%, sektor siklikal naik 0,09%, sektor kesehatan naik 0,04%, serta sektor properti dan bahan baku kompak naik tipis 0,01%.

Sementara, sektor lainnya berada di zona merah. Sektor teknologi terkoreksi 0,56%, sektor non siklikal turun 0,38%, sektor energi dan sektor industri turun 0,34%, dan sektor keuangan turun 0,26%.

Tiga saham yang menempati posisi top gainers yaitu PT Surya Permata Andalan Tbk (NATO) naik 17,79% ke Rp192, PT Jaya Trishindo Tbk (HELI) naik 11,76% ke Rp228, dan PT Prasidha Aneka Niaga Tbk (PSDN) naik 11,11% ke Rp140.



Sedangkan, tiga saham yang menempati posisi top losers yaitu PT Fortune Mate Indonesia Tbk (FMII) turun 12,50% ke Rp420, PT Menn Teknologi Indonesia Tbk (MENN) turun 8,11% ke Rp34, dan PT Trimuda Nuansa Citra Tbk (TNCA) turun 5,98% ke Rp220.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2098 seconds (0.1#10.140)