The Fed Tahan Suku Bunga Jadi Kado Natal Tutup Tahun 2023

Kamis, 14 Desember 2023 - 06:37 WIB
loading...
The Fed Tahan Suku Bunga...
Bank sentral Amerika Serikat atau Federal Reserve (The Fed) resmi mempertahankan suku bunga acuan Fed Rate di level 5,25% - 5,50%. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Bank sentral Amerika Serikat atau Federal Reserve ( The Fed ) resmi mempertahankan suku bunga acuan Fed Rate di level 5,25% - 5,50%. Ini menjadi kado Natal rapat dewan kebijakan Fed (FOMC) menutup tahun 2023.



Kebijakan ini menandai suku bunga Fed Rate tidak berubah tiga kali berturut-turut. Dalam pernyataannya, The Fed menyebut sejumlah indikator ekonomi telah menunjukkan pertumbuhan yang melambat pada kuartal III-2023.

“Pertumbuhan lapangan kerja mulai melambat sejak awal tahun tetapi masih cukup kuat, dengan tingkat pengangguran yang tetap rendah. Inflasi telah menurun selama setahun terakhir, namun tetap tinggi,” kata Gubernur The Fed Jerome Powell dalam pernyataan, Kamis (14/12/2023).



Terkait kapan suku bunga akan mulai dipangkas, Powell menyebut bahwa masih terlalu dini untuk menentukan hal tersebut. Dirinya berkomitmen untuk membawa inflasi sesuai target di kisaran 2%, di mana inflasi Indeks Harga Konsumen (CPI) November terakhir berada di level 3,1% yoy, dengan inflasi inci (core) di level 4,0% tak berubah dari periode sebelumnya.

“Komite akan mempertimbangkan pengetatan kebijakan moneter secara kumulatif, kelambatan kebijakan moneter dalam mempengaruhi aktivitas ekonomi dan inflasi, serta menjaga dampaknya terhadap makro,” paparnya.

Kepada media, Powell menegaskan pihaknya masih perlu melihat lebih banyak bukti bahwa inflasi bakal bergerak turun ke target 2%, sekaligus memperjelas kondisi ekonomi masih bergerak positif tahun depan.

Dalam rilis ringkasan proyeksi ekonomi AS (Dot Plot) The Fed memproyeksikan peluang penurunan 75 basis poin pada 2024. Para pembuat kebijakan ini memperkirakan ekonomi AS akan tumbuh 2,6% pada akhir tahun 2023.

Adapun inflasi diperkirakan akan melambat lebih dari perkiraan sebelumnya menjadi 2,8% pada akhir tahun 2023, sebelum diproyeksikan turun menjadi 2,4% pada tahun 2024.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
21 Ribu Karyawan Intel...
21 Ribu Karyawan Intel Bakal Kena PHK, Apa Masalahnya?
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
Tarik Ulur Kenaikan...
Tarik Ulur Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan, Begini Kabar Terbarunya
IMF Pangkas Proyeksi...
IMF Pangkas Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi AS Jadi 1,8%, Terparah di Antara Negara Maju
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
Dolar AS Ambruk ke Level...
Dolar AS Ambruk ke Level Terendah 3 Tahun Gegara Tarif Trump
Cara Daftar Koperasi...
Cara Daftar Koperasi Merah Putih, Simak Panduan Lengkapnya
Dukung Swasembada Pangan,...
Dukung Swasembada Pangan, Pengolahan Gabah Modern Garapan Waskita Hasilkan Beras Berkualitas
Rekomendasi
Survei, Kinerja 6 Bulan...
Survei, Kinerja 6 Bulan Prabowo-Gibran Masih Cukup Tinggi
RS Persada Belum Beri...
RS Persada Belum Beri Akses CCTV untuk Penyelidikan Dugaan Pelecehan Oknum Dokter
MG dan OPPO Kolaborasi,...
MG dan OPPO Kolaborasi, Hadirkan Smart Cabin untuk Gaya Hidup Masa Depan
Berita Terkini
Harta 50 Miliarder Korea...
Harta 50 Miliarder Korea Melorot Jadi Rp1.646 T Gegara Darurat Militer dan Tarif AS
1 jam yang lalu
BULOG Jatim Serap Hasil...
BULOG Jatim Serap Hasil Panen Hingga 300 Ribu Ton Setara Beras
2 jam yang lalu
Menteri Keuangan AS...
Menteri Keuangan AS Bertemu Menko Airlangga Mendorong Proses Negosiasi Tarif
2 jam yang lalu
Perang Dagang dan Penurunan...
Perang Dagang dan Penurunan Pendapatan Minyak Bikin Menkeu Rusia Was-was
3 jam yang lalu
Ingin Punya Rumah Terganjal...
Ingin Punya Rumah Terganjal SLIK, Menteri Ara Ajak Pengembang, Bank, dan OJK, Diskusi
4 jam yang lalu
Rapor Bursa Sepekan:...
Rapor Bursa Sepekan: IHSG Naik 3,74 Persen, Market Cap Tumbuh Rp441 Triliun
5 jam yang lalu
Infografis
10 Petinju Terkaya di...
10 Petinju Terkaya di Dunia pada Tahun 2023 Versi Daily Star
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved