Layanan Mobile Banking Sinarmas Raih Pengakuan Internasional

Senin, 05 Maret 2018 - 19:09 WIB
Layanan Mobile Banking...
Layanan Mobile Banking Sinarmas Raih Pengakuan Internasional
A A A
JAKARTA - Bank Sinarmas optimistis dapat mengembangkan layanan mobile banking hanya dalam satu aplikasi. Karena itu Bank Sinarmas terus memperkuat fitur pada aplikasinya yang dikenal dengan SimobiPlus.

Direktur Consumer Banking Soejanto Soetjijo mengatakan, kunci pelayanan perbankan sekarang harus berkolaborasi dengan perkembangan teknologi. Para nasabah dan non nasabah dipastikan akan mencari yang serba simpel dan praktis.

Oleh sebab itu, menurutnya tantangan perbankan bukan lagi hanya sekadar berapa banyak jaringan yang dimiliki. Namun juga sejauh mana bank berinovasi untuk menjalankan layanan yang dalam hal ini berupa digital banking salah satunya adalah Mobile Banking.

“Kami akan terus mengembangkan teknologi digital di smartphone agar nasabah dimudahkan bertransaksi dan bisa lebih baik mengelola keuangannya hanya dengan satu aplikasi saja,” ujar Soejanto di Jakarta, Senin (5/3/2018).

Dia menambahkan, pihaknya masih harus menjawab tantangan layanan di smartphone tersebut, dimana Mobile banking memungkinkan nasabah melakukan transaksi secara sederhana, cepat, dan fleksibel. Hal ini sejalan dengan visi dan misi untuk menjadi payment and transactional Bank dengan berbasis digital financial solution.

Bank Sinarmas berhasil meraih pengakuan internasional dalam mengembangkan layanan mobile banking dalam 9th Annual Retail Banker Asia Trailblazer Awards 2018 di Singapura. Aplikasi SimobiPlus Bank Sinarmas memperoleh penghargaan di bidang Excellence in Mobile Banking.

Aplikasi SimobiPlus memiliki berbagai keistimewaan yang memudahkan nasabah seperti Finger Print Login sehingga kita tidak perlu repot-repot memasukkan nomor PIN seperti Mobile Banking lainnya. Selain itu, nasabah akan dimanjakan dengan fitur View Transaction sehingga memudahkan untuk verifikasi transaksi yang dilakukan.

Bagi nasabah yang memiliki lebih dari satu rekening baik itu rekening tabungan, rekening giro, kartu kredit, investasi reksadana serta asuransi, semuanya sudah terintegrasi di SimobiPlus. Jadi tidak perlu lagi repot datang ke kantor bank atau menunggu statement seperti biasanya.

“Kita bisa buka atau tutup deposito secara online dengan SimobiPlus. bayar tagihan kartu kredit bank manapun. beli pulsa. Beli token listrik Semuanya tersedia di SimobiPlus," paparnya

Layanan mobile banking Bank Sinarmas dapat digunakan pada Handphone dan Smartphone (Android, Iphone dan Blackberry). Aplikasi ini memudahkan untuk melakukan transaksi perbankan kapan dan dimana saja karena dilakukan melalui ponsel Android.

Simobi sangat aman digunakan, karena setiap transaksi finansial yang terjadi melalui 2 faktor otentikasi yaitu mPin dan SMS Token. Layanan mobile banking Simobi dapat dipergunakan oleh nasabah Bank Sinarmas yang mempunyai kartu ATM Bank Sinarmas (Tabungan perorangan/Tabungan giro perorangan) baik rekening maupun kartu kredit.

Nasabah dapat mengakses account kapan saja dan dimanapun, siang atau malam dengan layanan 24 jam perbankan yang dimiliki Bank Sinarmas ini. Dengan aplikasi ini kita dapat melakukan kegiatan apapun yang diperlukan oleh pengguna dengan sangat mudah.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0990 seconds (0.1#10.140)