Menara Danareksa Terus Perluas Peluang di 2024

Senin, 08 Januari 2024 - 18:56 WIB
loading...
A A A
Tantangan dan peluang yang akan dihadapi Menara Danareksa adalah dari sisi layanan sewa ruang pertemuan (meeting atau wedding) karena akan dipengaruhi oleh iklim politik Indonesia, terutama di kuartal pertama.

“Di kuartal pertama, di mana adanya pemilu di Februari dan dilanjutkan dengan bulan ramadan yang pasti akan sedikit banyak berimbas kepada revenue dari sisi layanan sewa ruang pertemuan (meeting atau wedding) ini,” ujarnya.

Meski begitu, Menara Danareksa tetap optimis jika mulai kuartal kedua, pertumbuhan perekonomian Indonesia akan mulai bertumbuh lebih baik, seiring dengan kepercayaan pelaku ekonomi dengan pemerintahan pusat yang baru.

Apalagi saat ini, gedung yang memiliki akses privat ke 22 lantai ini telah menerima permintaan kebutuhan ruang perkantoran dari beberapa instansi pemerintahan karena lokasinya yang berada di area ring satu.
Rencana Menara Danareksa


Pada semester 1 dan 2, Menara Danareksa telah mempersiapkan beberapa acara yang berhubungan dengan layanan sewa ruang pertemuan (meeting atau wedding), seperti event Wedding Expo.

Tidak hanya itu, akan diselenggarakan pula Corporate Event yang dikemas menjadi event fashion show yang akan menggandeng desainer muda Indonesia dengan fokus kain tradisional.

Acara tersebut direncanakan akan dihadiri oleh berbagai tamu undangan, di antaranya dari corporate, embassies, women association, chamber of commerce, dan international association dalam rangka memperkenalkan ruang pertemuan terbesar di Menara Danareksa, Aryanusa Ballroom ke market yang lebih luas.

Selain event yang berhubungan dengan layanan sewa ruang pertemuan, Menara Danareksa juga akan menyelenggarakan beberapa kegiatan CSR sebagai bagian dari bentuk kepedulian dan tanggung jawab perusahaan terhadap isu sosial di masyarakat, terutama dari lingkungan sekitar.

BSI Tower sebagai Twin Tower Menara Danareksa

BSI Tower yang berlokasi di depan Menara Danareksa ini akan menjadi iconic structure dengan jembatan penghubung kedua gedung.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0865 seconds (0.1#10.140)