Jaga Stabilitas Ekonomi, Sri Mulyani Cermati Kenaikan Harga Minyak

Senin, 30 April 2018 - 21:50 WIB
Jaga Stabilitas Ekonomi, Sri Mulyani Cermati Kenaikan Harga Minyak
Jaga Stabilitas Ekonomi, Sri Mulyani Cermati Kenaikan Harga Minyak
A A A
JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani akan terus memantau kenaikan harga minyak dunia. Hal itu dalam menjaga stabilitas kurs rupiah dan perekonomian Indonesia.

Mengingat pelemahan rupiah dikarenakan fajktor eskternal yang terjadi di Amerika Serikat, dimana negara Donald Trump itu meningkatkan suku bunganya.

"Momentum pertumbuhan ekonomi terus berlanjut dengan konsumsi, investasi dan ekspor yang masih terus terjaga. Dan kita akan terus memerhatikan harga minyak dunia yang mengalami kenaikan," kata Sri Mulyani di Gedung BI, Jakarta, Senin (30/4/2018).

Menurutnya, perbaikan peringkat layak investasi Indonesia menjadi BBB dengan outlook stabil oleh Fitch, Rating and Investment Information (R&I), dan Japan Credit Rating Agency (JCR), serta Baa2 dengan outlook stabil oleh Moody’s membantu memperbaiki persepsi investor terhadap prospek perekonomian Indonesia.

"Dengan peningkatan tersebut, kini Indonesia berada pada satu tingkat lebih tinggi dari level investment grade sebelumnya. Optimisme atas prospek perekonomian Indonesia tersebut tercermin dari minat investor yang positif terhadap penerbitan surat berharga negara dan masih mencatatkan net buy," katanya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7704 seconds (0.1#10.140)