Inovatif dalam Pelaporan ESG, Pupuk Indonesia Sabet Anugerah Avirama Nawasena dari ITB

Senin, 22 Januari 2024 - 14:01 WIB
loading...
Inovatif dalam Pelaporan...
Gelaran penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) di BEI terus berdatangan. Hingga Jumat (19/1), BEI mencatat akan ada 6 raksasa korporasi yang memiliki aset skala besar.
A A A
JAKARTA - Inovasi PT Pupuk Indonesia (Persero) bidang Environmental, Social, Governance (ESG) mendapatkan apresiasi stakeholder. Pupuk Indonesia menerima anugerah Avirama Nawasena kategori Penciptaan Pelaporan yang Berkelanjutan atau Sustainable Accountability Disclosure and Reporting dari Sekolah Bisnis dan Manajemen Institut Teknologi Bandung (SBM ITB).



SVP Sekretaris Perusahaan Pupuk Indonesia, Wijaya Laksana menyampaikan terima kasih atasi apresiasi yang diberikan SBM ITB. Sebagai perusahaan global yang menduduki nomor enam di dunia, Pupuk Indonesia harus terus mengembangkan inisiatif-inisiatif Sustainable Development Goals (SDG). Selanjutnya inisiatif tersebut dilaporkan secara konsisten sejak tahun 2013 melalui Sustainable Report.

"Kami berterima kasih dan mengapresiasi inisiatif SBM ITB dalam penyelenggaraan penghargaan Inovasi ESG Award 2024 dan Avirama Nawasena ini. Kami juga mengapresiasi SBM ITB, karena dengan adanya penghargaan ini dapat membangkitkan awareness generasi muda akan nilai industri yang berkelanjutan , terlebih lagi awareness pada perusahaan-perusahaan yang senantiasa menerapkan prinsip berkelanjutan," ujar Wijaya di Jakarta, Sabtu (20/1/2024).



Ia menambahkan, penghargaan ini tidak hanya menjadi penghargaan bagi Pupuk Indonesia. Tapi juga bentuk pengakuan kepada semua pihak yang telah bersama-sama berkontribusi terhadap upaya Pupuk Indonesia dalam mendukung ekonomi masa depan yang berkelanjutan.

"Pupuk Indonesia sebagai perusahaan pupuk melihat keberlanjutan bukan hanya karena untuk memenuhi aturan saja, lebih dari itu program keberlanjutan sudah menjadi bagian dari operasional perusahaan dan instrumen penting dalam meningkatkan daya saing usaha," tandas Wijaya.

Menurutnya, penghargaan ini menjadi bukti Perusahaan berkomitmen menerapkan keberlanjutan melalui pelaporan Pupuk Indonesia yang berhasil mengomunikasikan program ESG dengan baik, sehingga stakeholder dapat memahami program-program yang telah dijalankan Perusahaan.

Pupuk Indonesia percaya bahwa keberlanjutan adalah usaha bersama, dan pencapaian ini tidak mungkin terjadi tanpa dukungan semua pihak, termasuk mitra industri, pemerintah, dan masyarakat sekitar.

"Penerimaan penghargaan ini menjadi pengingat bagi kami untuk terus menerapkan prinsip berkelanjutan dalam operasional bisnis. Kami berkomitmen untuk terus belajar, berkembang, dan berinovasi agar dapat memberikan dampak positif yang lebih besar lagi bagilingkungan dan masyarakat," pungkasnya.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Buntut PHK Pekerja,...
Buntut PHK Pekerja, Yamaha Music Manufacturing Asia Komit Tetap Beroperasi
Orang Terkaya Jerman...
Orang Terkaya Jerman Kecipratan Dividen Rp152,5 Triliun, Ini Sumbernya
Identitas Baru Tiga...
Identitas Baru Tiga Dekade Lippo Mall Cikarang, Tampil Lebih Modern
Pentingnya Asuransi...
Pentingnya Asuransi Properti di Tengah Tantangan Cuaca Ekstrem
Pertumbuhan Sektor Properti...
Pertumbuhan Sektor Properti dan Infrastruktur Mendongkrak Permintaan Sealant
Meningkatkan Penetrasi...
Meningkatkan Penetrasi Asuransi Kendaraan Roda Empat lewat Kolaborasi Strategis
Faktor Utama Resilience...
Faktor Utama Resilience dan Daya Saing, Ini 5 Aspek Penting Sustainable Business Strategy
Mendorong Efisiensi...
Mendorong Efisiensi dan Keberlanjutan Industri Pertambangan melalui Pelumasan Inovatif
Proteksi Mudik Lebaran...
Proteksi Mudik Lebaran Bikin Perjalanan Lebih Aman
Rekomendasi
Kondisi Genetik Langka,...
Kondisi Genetik Langka, Gadis Ini Tak Merasakan Sakit Bahkan usai Ditabrak Mobil
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
Nurul Arifin: Tidak...
Nurul Arifin: Tidak Ada Alasan bagi Letkol Teddy Mundur dari TNI karena Menjabat Seskab
Berita Terkini
Transaksi Pembelian...
Transaksi Pembelian Beton Kini Lebih Mudah dengan Dompet Digital
12 menit yang lalu
Sri Mulyani Memohon...
Sri Mulyani Memohon Penurunan Penerimaan Pajak Tak Didramatisir
24 menit yang lalu
THR PNS Cair 17 Maret...
THR PNS Cair 17 Maret 2025 , Pemerintah Siapkan Anggaran Rp49,9 Triliun
46 menit yang lalu
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
1 jam yang lalu
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
1 jam yang lalu
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
2 jam yang lalu
Infografis
290 Senjata Nuklir Prancis...
290 Senjata Nuklir Prancis Ingin Lindungi Eropa dari Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved