IHSG Diprediksi Menuju Level 5.888, Cermati Saham Ini

Jum'at, 06 Juli 2018 - 08:06 WIB
IHSG Diprediksi Menuju Level 5.888, Cermati Saham Ini
IHSG Diprediksi Menuju Level 5.888, Cermati Saham Ini
A A A
JAKARTA - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Jumat (6/7/2018) diperkirakan bergerak pada kisaran level 5.527-5.888. Analis PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya menerangkan kondisi pergerakan IHSG saat ini terlihat masih cukup kuat.

Bursa saham Tanah Air terlihat kuat mempertahankan level support yang masih dapat teruji. "Dimana hal ini dapat menjadi modal bagi pergerakan IHSG sehingga dalam beberapa waktu mendatang dapat kembali menguat," ujarnya di Jakarta, Jumat (6/7/2018).

Lebih lanjut, William menjelaskan, juga berpeluang menembus resistance level serta menggeser rentang konsolidasi ke arah yang lebih baik. "Hal ini tentunya juga ditopang oleh kondisi perekonomian yang stabil tercermin dari data terlansir, hari ini IHSG berpotensi menguat," pungkasnya.

Adapun sejumlah saham yang direkomendasikan pada perdagangan hari ini yakni PT HM Sampoerna (HMSP), PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI), PT Saham Mayora Indah Tbk (MYOR) dan PT Sri Rejeki IsmanTbk (SRIL). Selanjutnya saham lain yang juga patut dicermati di antaranya SMRA, PWON, JSMR, ADHI, dan PGAS.

Sebelumnya pasar saham dalam negeri ditutup menguat tipis ketika kebanyakan bursa Asia masih di bawah tekanan. IHSG berakhir meningkat 5,69 poin atau 0,10% menjadi 5.739,33.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7548 seconds (0.1#10.140)