Giliran Ekonomi Jerman Diramalkan Bakal Jatuh ke Jurang Resesi

Rabu, 21 Februari 2024 - 14:30 WIB
loading...
Giliran Ekonomi Jerman...
Ekonomi Jerman diramalkan bakal kembali melemah pada kuartal pertama tahun 2024, seperti disampaikan bank sentral negara itu dalam laporan bulanan terbarunya. Foto/Dok Reuters
A A A
JAKARTA - Ekonomi Jerman diramalkan bakal kembali melemah pada kuartal pertama tahun 2024 untuk jatuh ke jurang resesi , seperti disampaikan bank sentral negara itu dalam laporan bulanan terbarunya. Menurut perkiraan, permintaan industri eksternal Jerman kemungkinan akan tetap lemah.

Sementara konsumen akan terus berhati-hati dengan pengeluaran mereka dan investasi domestik bakal mendapatkan pukulan yang jauh lebih kuat dari suku bunga tinggi.

"Masih belum ada pemulihan untuk ekonomi Jerman ... Beberapa faktor negatif kemungkinan akan tetap ada di kuartal pertama 2024... Oleh karena itu, output ekonomi akan kembali menunjukkan sedikit penurunan. Dengan penurunan output ekonomi kedua berturut-turut, ekonomi Jerman akan berada dalam resesi teknis," kata Bundesbank.



Hal ini mengacu pada kuartal terakhir tahun 2023, ketika PDB Jerman saat itu berkontraksi sebesar 0,3% secara tahunan. Maka secara teknis apabila ekonomi Jerman kembali menyusut di awal tiga bulan 2024, maka ekonomi terbesar di Eropa itu resmi memasuki resesi usai mencatatkan tren pertumbuhan negatif secara dua kuartalan beruntun.

Analis mengkaitkan kinerja ekonomi Jerman yang lemah dengan efek setelah krisis energi yang mencengkeram negara itu usai pecahnya perang Rusia Ukraina . Negara-negara Barat menempatkan banyak pembatasan ekonomi pada Rusia, yang menyebabkan blok Eropa sebagian besar kehilangan akses ke energi Rusia yang murah.

Kondisi tersebut menjadi pukulan yang sangat kuat bagi ekonomi industri berat Jerman, yang sekarang berada di kuartal keempat berturut-turut dari pertumbuhan nol atau negatif.

Sebagai informasi Jerman adalah satu-satunya ekonomi G7 yang mengalami kontraksi tahun lalu. Para ekonom, termasuk di dua pemberi pinjaman terbesar di negara itu, Deutsche Bank dan Commerzbank, baru-baru ini memperkirakan kontraksi bakal berlanjut pada tahun 2024.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Trump Tepis Ancaman...
Trump Tepis Ancaman Resesi: Ekonomi AS dalam Masa Transisi di Tengah Perang Dagang
Sektor Otomotif Jerman...
Sektor Otomotif Jerman Pesakitan, Bosch Berencana PHK 10.000 Karyawan
Gubernur Bank Sentral...
Gubernur Bank Sentral China: Yuan Stabil Jadi Kunci Stabilitas Keuangan Global
Menko Airlangga Dorong...
Menko Airlangga Dorong Kolaborasi Inovatif Berkelanjutan saat The World Governments Summit 2025
Kompak Buang Dolar AS,...
Kompak Buang Dolar AS, Indonesia dan China Lanjutkan Dedolarisasi
India Potong Pajak Kelas...
India Potong Pajak Kelas Menengah demi Dongkrak Daya Beli
CEO Goldman Sachs Membaca...
CEO Goldman Sachs Membaca Arah Suku Bunga Fed di 2025
Trump Kembali Menyerang...
Trump Kembali Menyerang The Fed usai Tak Ada Perubahan Suku Bunga
Mantan Presiden Afrika...
Mantan Presiden Afrika Selatan: BRICS Memegang Kunci Keseimbangan Global
Rekomendasi
Satupena Gagas Gerakan...
Satupena Gagas Gerakan Penulis Besar dari Berbagai Provinsi di Indonesia
Propam Polri Gelar Sidang...
Propam Polri Gelar Sidang Etik Pekan Depan, Eks Kapolres Ngada Terancam Dipecat
Intip Keseruan El Rumi...
Intip Keseruan El Rumi dan Syifa Hadju di Iklan Shopee Big Ramadan Sale
Berita Terkini
Kolaborasi PNM dan Kementerian...
Kolaborasi PNM dan Kementerian UMKM Perkuat Literasi Usaha Nasabah
13 menit yang lalu
Tak Toleransi Fraud...
Tak Toleransi Fraud dan Korupsi, Pegadaian Komitmen Implementasikan GCG
14 menit yang lalu
Permintaan Properti...
Permintaan Properti Lewat Rumah123 Capai Lebih 500.000 Tiap Kuartal
33 menit yang lalu
Tol Cibitung-Cilincing...
Tol Cibitung-Cilincing Diskon Tarif 46%, Catat Sampai Kapan Berlakunya
45 menit yang lalu
Mudik Lebaran 2025 Makin...
Mudik Lebaran 2025 Makin Nyaman, KAI Hadirkan KAI Entertainment by NextGO
1 jam yang lalu
Dana Pemda Rp86,85 Triliun...
Dana Pemda Rp86,85 Triliun Mengendap di Bank, Terendah dalam 4 Tahun Terakhir
1 jam yang lalu
Infografis
Atasi Tawuran, Pemprov...
Atasi Tawuran, Pemprov Jakarta Bakal Buka 500.000 Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved