IHSG Akhir Pekan Masih Berpeluang Lanjut Menguat di Kisaran 7.256-7.403

Jum'at, 08 Maret 2024 - 06:43 WIB
loading...
IHSG Akhir Pekan Masih Berpeluang Lanjut Menguat di Kisaran 7.256-7.403
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini, Jumat (8/3/2024) berpotensi untuk melanjutkan kenaikan jangka pendeknya pada sepanjang perdagangan. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) pada hari ini, Jumat (8/3/2024) berpotensi untuk melanjutkan kenaikan jangka pendeknya pada sepanjang perdagangan. Pergerakan indeks saham akan berada di kisaran 7.256 - 7.403.



CEO PT Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya Wijaya mengatakan, pada akhir pekan pergerakan IHSG terlihat masih berpotensi untuk melanjutkan kenaikan jangka pendeknya setelah berhasil menggeser rentang konsolidasinya ke arah yang lebih baik.

"Beberapa faktor yang dapat menopang pergerakan IHSG hingga saat ini diantaranya musim rilis kinerja emiten dimana hal tersebut menjadi salah satu faktor yang menopang pola gerak IHSG saat ini,” tulis William dalam risetnya, Kamis (7/3/2024).



Sedangkan, lanjut William, pasca rilis data perekonomian cadangan devisa yang masih menunjukkan berada dalam kondisi stabil juga menjadi salah satu faktor penopang pergerakan IHSG.

Sebelumnya, IHSG ditutup menguat 44,16 poin atau 0,60% ke level 7.373,96 ke zona hijau pada penutupan perdagangan, Kamis (7/3/2024).

Sebanyak 287 saham menguat, 233 saham melemah dan 248 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp11,6 triliun dari 25,5 miliar saham yang diperdagangkan.

Saham- saham rekomendasi yang dapat jadi pilihan di antaranya:
- ITMG
- BBCA
- AALI
- BBNI
- JSMR
- ITMG
- BSDE
(akr)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4407 seconds (0.1#10.140)