Mudik ke Jawa, Lewat Tol Cipali dan Jombang-Mojokerto Diskon 10%

Senin, 01 April 2024 - 19:37 WIB
loading...
Mudik ke Jawa, Lewat...
Mudik lewat Tol Cipali dan Jombang-Mojokerto diberikan diskon tarif Lebaran 2024. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - PT Astra Tol Nusantara (Astra Infra) memberikan diskon tarif sebesar 10% untuk ruas tol Cikopo - Palimanan (Cipali) dan Jombang - Mojokerto selama periode arus mudik dan balik lebaran 2024.

"Diskon tarif kami berlakukan sebagai bentuk apresiasi kepada pengguna jalan yang melakukan perjalanan lebih awal menghindari puncak arus. Kami berharap upaya ini dapat membantu mengurai kepadatan di puncak arus, yang tentunya akan meningkatkan kenyamanan dan keamanan pengguna jalan," ujar Group Chief Operating Officer Astra Infra, Billy Perkasa Kadar dalam keterang resmi, Senin (1/4/2024).

Astra Infra Tollroad Cikopo - Palimanan memberlakukan diskon tarif tol sebesar 10% kepada pengguna jalan yang melintas pada tanggal 3 April 2024 pukul 05.00 WIB hingga 5 April 2024 pukul 05.00 WIB (arus mudik), dan tanggal 18 April 2024 pukul 05.00 WIB hingga 20 April 2024 pukul 05.00 WIB (arus balik).



Astra Infra Tollroad Jombang-Mojokerto, diskon tarif 10% diberlakukan pada 3 April 2024 pukul 06.00 WIB hingga 5 April 2024 pukul 06.00 WIB dan 18 April 2024 pukul 06.00 WIB hingga 20 April 2024 pukul 06.00 WIB.

Diskon diberikan untuk kendaraan golongan I yang berkendara melalui Tol Jombang - Mojokerto secara menerus. Pemberlakukan diskon diharapkan dapat mengurangi potensi kepadatan puncak arus di Tol Jombang - Mojokerto yang diprediksi akan terjadi pada Senin, 8 April 2024.

Sebelumnya Astra Infra Tollroad Tangerang-Merak juga memberikan diskon 10% kepada pengguna jalan yang melakukan perjalanan mudik lebih awal menuju Merak. Diskon tersebut berlaku selama 4 hari pada 1 April 2024, pukul 00.00 WIB s.d 2 April 2024, pukul 24.00 WIB dan tanggal 17 April 2024, pukul 00.00 WIB s.d 18 April 2024, pukul 24.00 WIB.

Diskon berlaku bagi kendaraan gol. 1 (kendaraan penumpang), dengan jarak terjauh dari Gerbang Tol Cikupa sampai Gerbang Tol Merak, begitupun sebaliknya. Pemberian diskon di ruas Tol Tangerang - Merak diberikan pada waktu tersebut mengingat prediksi puncak arus ke arah Pulau Sumatera yang diperkirakan akan terjadi pada Rabu, 3 April 2024, lebih awal dari puncak arus di Trans Jawa.



Untuk mengurai kepadatan pada puncak arus, Astra Infra turut mengimbau pemudik untuk dapat merencanakan perjalanan mudik lebaran dengan cerdas dan bijak, dengan menghindari perjalanan pada periode yang diprediksi menjadi puncak arus.

Jika rest area penuh, pengguna jalan juga dapat memanfaatkan tempat istirahat di luar jalan tol, untuk kemudian kembali masuk tanpa tambahan biaya. Sebagai antisipasi tambahan, pemudik juga dapat membawa perbekalan secukupnya.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1176 seconds (0.1#10.140)