Sandiaga Uno Perkirakan 300.000 Wisatawan Nonton Puncak Waisak di Borobudur

Selasa, 14 Mei 2024 - 21:54 WIB
loading...
Sandiaga Uno Perkirakan...
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno. FOTO/Suparjo Hi Ramalan
A A A
JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno memperkirakan 200.000 - 300.000 wisatawan bakal ikut menyaksikan perayaan Tri Suci Waisak 2568 BE/2024.

Hari Raya umat Buddha ini digelar di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah (Jateng) pada 23 Mei mendatang. Pada tahun ini, PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney mengundang 40 Bhikku asal Thailand, Malaysia, Singapura, dan sebagainya merupakan warga Indonesia. Tak hanya itu, Sandi menyebut ada 20.000 umat Buddha ikut terlibat dalam perayaan Tri Suci Waisak.

“40 biksu asal Thailand, Malaysia, Singapura, dan Indonesia, dan 20.000 umat Buddha, dan target 200.000-300.000 peserta wisatawan yang akan berkumpul di destinasi super prioritas Borobudur, yang tentunya akan terus kita perbaiki,” ujar Sandi saat ditemui di TMII, Selasa (14/5/2024).

Baca Juga: Sandiaga Uno: Kemenparekraf Dorong Pemerintah Daerah Daftarkan KaTa Kreatif

Sandi sendiri ikut menyambut 40 Bhikku Thudong di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Selasa sore tadi. Selanjutnya, para Bhikku melakukan Thudong dan tiba di Candi Borobudur pada 20 Mei mendatang.

Senada, Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata InJourney, Maya Watono mengatakan, wisatawan yang nantinya menyaksikan rangkaian acara Waisak masih didominasi oleh wisatawan domestik. Namun, sebagian lainnya merupakan wisatawan mancanegara (wisman) asal Thailand, Vietnam, China, dan Korea Selatan.

“Memang saat ini sebagian besar masih dalam domestik pengunjung, tapi sudah ada banyak sekali interest dari internasional, kami mendapatkan interest dari Thailand, Vietnam, China, Korea bahkan untuk datang,” ucap Maya ditemui di lokasi yang sama.

Baca Juga: Genjot Gaya Hidup Sehat, Kemenparekraf Gelar Bazar Pekan Kesehatan 2024

Kendati jumlah wisman masih minim, Maya berharap keberadaan mereka bisa menjadi katalisator bagi pertumbuhan wisatawan global di Borobudur. Dia juga memastikan bahwa InJourney terus menggalakkan kegiatan dan konektivitas agar wisatawan mancanegara terus meningkat ke depannya.

“Harapannya ini bisa menjadi katalis untuk membawa wisatawan internasional ke Indonesia,” bebernya.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Danareksa Dorong Pengembangan...
Danareksa Dorong Pengembangan Pariwisata Melalui Revitalisasi Destinasi Ikonik
Menparekraf Sebut Industri...
Menparekraf Sebut Industri Musik Punya Peran Penting bagi Ekonomi Indonesia
Menparekraf Apresiasi...
Menparekraf Apresiasi HNI Bantu Tingkatkan Konsumsi Produk Kreatif Halal
Keroyokan Mendorong...
Keroyokan Mendorong UMKM TWC Borobudur jadi Ahli Marketplace dan Social Commerce
Libur Panjang Waisak...
Libur Panjang Waisak Usai, 156.347 Kendaraan Kembali ke Jabotabek
Libur Panjang Waisak,...
Libur Panjang Waisak, KAI Catatkan Lonjakan Penumpang Capai 23%
Libur Panjang Waisak,...
Libur Panjang Waisak, Hampir Setengah Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
Penerbangan Langsung...
Penerbangan Langsung Thailand-Jogja Segera Dibuka, Dorong Wisman ke Borobudur
Jadikan Borobudur Destinasi...
Jadikan Borobudur Destinasi Spiritual Dunia, Otoritas Khusus Dibentuk
Rekomendasi
Siapa Pengganti Mees...
Siapa Pengganti Mees Hilgers yang Absen Lawan Bahrain? Ini 3 Kandidat Terkuat
Pemudik Keluhkan Lambannya...
Pemudik Keluhkan Lambannya Pelayanan di Dermaga Eksekutif Pelabuhan Merak
Malam Minggu Seru Ala...
Malam Minggu Seru Ala Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Jakarta: Dean James Dikerubuti Cewek!
Berita Terkini
Malas Gerak, Harga Emas...
Malas Gerak, Harga Emas Hari Ini Stagnan Rp1.764.000 per Gram
11 menit yang lalu
Kembangkan Panas Bumi...
Kembangkan Panas Bumi di Aceh, PGE Pastikan Berjalan Secara Berkelanjutan
2 jam yang lalu
Kuasa Hukum Berikan...
Kuasa Hukum Berikan Klarifikasi Laporan J Trust Bank terhadap Crowde
9 jam yang lalu
Potret Pesona Pantura...
Potret Pesona Pantura dan Pansela, Jalur Non Tol yang Ingin Dihidupkan Kembali
9 jam yang lalu
Pertamina Patra Niaga...
Pertamina Patra Niaga Regional JBB Salurkan Bantuan Korban Banjir di Bandung
9 jam yang lalu
Danone dan PBNU Kolaborasi...
Danone dan PBNU Kolaborasi Dorong Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif
9 jam yang lalu
Infografis
10 Kota dengan Konsumsi...
10 Kota dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved