Progres Pembangunan 5 Jalan Tol Baru di Pulau Jawa, Salah Satunya Beroperasi Tahun Ini

Rabu, 28 Agustus 2024 - 14:16 WIB
loading...
Progres Pembangunan...
Jasa Marga menyebutkan Seksi 1A Kartasura - Klaten bisa beroperasi pada tahun ini. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. (JSMR) melaporkan progres pembangunan 5 jalan tol baru yang berada di Pulau Jawa. Targetnya dari ke 5 proyek tersebut sudah ada yang bisa dioperasikan mulai tahun ini.

Direktur Pengembangan Usaha Jasa Marga, Agus Setiawan mengatakan kelima proyek tersebut terdiri dari Jalan Tol Jakarta-Cikampek II Selatan, Jalan Tol Akses Patimban, Jalan Tol Jogja-Bawen, Jalan Tol Jogja-Solo, dan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi.



"Untuk jalan tol Japek II Selatan sendiri saat ini sedang masuk dalam tahap konstruksi, itu untuk ruas dari Setu sampai Sukabungah itu paket 2, kemudian Sukabungah sampai Sadang itu Paket 3. Jadi saat ini progres untuk konstruksi keseluruhan itu mencapai 40%, pembebasan lahan 80%," ujarnya dalam Public Expose secara virtual, Rabu (28/8/2024).

Pembangunan ruas tol Japek II Selatan ini terbagi dalam 2 fase dengan total panjang 64 km. Fase 1 pembangunan jalan tol yang menghubungkan Sukabungah - Sadang sepanjang 31,25 km dengan progres pembebasan lahan 97,95% dan progres konstruksi 86,06% per 9 Agustus 2024.

Sedangkan untuk pembangunan fase 2 yang membentang sepanjang 23,5 km dari Setu - Sukabungah. Pembangunan Fase 2 terdiri dari Seksi A Setu - Sukaragam dengan progres pembebasan lahan 77,95% dan progres konstruksi 19,34%. Sedangkan seksi B, Sukaragam - Sukabungah saat ini progres pembebasan lahan 95,82% dan progres konstruksi 33,53%

"Kami harapkan dengan progres yang ada saat ini dan ketersedian lahan yang sudah bisa dikonstruksi, ini kami targetkan pada tahun 2025 itu konstruksi sudah selesai," tambahnya.

Pada kesempatan yang sama, Investor Relations Jasa Marga, Putri Nadya melanjutkan pada tahun ini Jalan Tol yang sudah siap dioperasikan perseroan adalah sebagian ruas Jogja - Solo.

Pembangunan jalan tol Jogja - Solo memiliki total panjang 96,57 km, terdiri dari 3 seksi. Seksi 1A Kartasura - Klaten memiliki panjang 22,3 km dengan progres pembebasan lahan 96,3% dan konstruksi 97,05%. Ruas inilah yang rencananya siap untuk mulai dioperasikan pada tahun ini.

"Khususnya seksi 1A, yaitu Kartasura - Klaten progres konstruksinya sudah mencapai lebih dari 97%, dan akan direncanakan untuk dioperasikanpadatahunini," kata Nadya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Cara Daftar Koperasi...
Cara Daftar Koperasi Merah Putih, Simak Panduan Lengkapnya
Dukung Swasembada Pangan,...
Dukung Swasembada Pangan, Pengolahan Gabah Modern Garapan Waskita Hasilkan Beras Berkualitas
Indonesia Bukan Lagi...
Indonesia Bukan Lagi Tempat Parkir Kereta Bekas, Begini Kata Bos KCI
Wisatawan Asing Mulai...
Wisatawan Asing Mulai Berkurang, Ekonomi AS Diprediksi Rugi Rp1.511 Triliun
Freeport Setor Rp7,73...
Freeport Setor Rp7,73 Triliun ke Pusat dan Daerah atas Keuntungan Bersih 2024
Industri Bahan Bangunan...
Industri Bahan Bangunan Menuju Konstruksi Hijau
ICP Maret 2025 Melorot,...
ICP Maret 2025 Melorot, Harga BBM Subsidi Berpeluang Turun?
Hampir 600.000 Produk...
Hampir 600.000 Produk Ilegal Diamankan, Nilainya Rp15 Miliar
BI Lapor Utang Luar...
BI Lapor Utang Luar Negeri Turun Jadi USD427,2 Miliar per Februari 2025
Rekomendasi
Profil dan Perjalanan...
Profil dan Perjalanan Karier Fachri Albar, Anak Rocker Legendaris yang Tersandung Kasus Narkoba
Hari Bumi Internasional,...
Hari Bumi Internasional, Kemenag Gelar Aksi Tanam Sejuta Pohon
Daftar Pati TNI Dimutasi...
Daftar Pati TNI Dimutasi Jadi Stafsus KSAD sebelum Lebaran 2025, Ini Nama-namanya
Berita Terkini
Rayakan Hari Bumi 2025,...
Rayakan Hari Bumi 2025, Alfamart Tanam 20.000 Mangrove di Pesisir Semarang
7 jam yang lalu
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
8 jam yang lalu
Motori Transisi Energi,...
Motori Transisi Energi, PLN EPI Pamer Keunggulan di Ajang GHES
9 jam yang lalu
Sasar Kalangan Profesional,...
Sasar Kalangan Profesional, Edukasi Crypto Goes to Office
9 jam yang lalu
Seluruh Pekerja di Ekosistem...
Seluruh Pekerja di Ekosistem MBG Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
9 jam yang lalu
Trump Bakal Kenakan...
Trump Bakal Kenakan Tarif Impor Panel Surya 3.521% dari 4 Negara Asia Tenggara
9 jam yang lalu
Infografis
5 Teknologi Canggih...
5 Teknologi Canggih Masjidilharam, Salah Satunya Robot Panduan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved