Hary Tanoesoedibjo Ungkap Pentingnya Soft Skill saat Kuliah Umum MNC University

Rabu, 25 September 2024 - 18:21 WIB
loading...
Hary Tanoesoedibjo Ungkap...
Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo menekankan pentingnya soft skill dalam kuliah umum MNC University yang digelar di Convention Hall iNews Tower. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo menekankan pentingnya soft skill dalam kuliah umum MNC University yang digelar di Convention Hall iNews Tower, Rabu (25/9/2024). Menurutnya, dengan soft skill yang kuat, maka individu akan mampu menghadapi dinamisme kehidupan dengan mudah.

"Kalian kalau mau maju, mau berhasil, pastikan memiliki soft skill yang solid. Hard skill penting, tapi fondasinya itu soft skill. Soft skill harus kalian tanamkan, kokoh kan, dan buatlah solid. Orang kalau soft skillnya kuat, otomatis akan improvisasi memperbaiki technical skill," katanya.



Lebih jauh Hary Tanoesoedibjo (HT) juga menegaskan, bahwa memiliki moral dan etika yang baik juga menjadi bagian dari soft skill. Ia menyebut kedua hal ini adalah pondasi yang kuat untuk seseorang memiliki karakter yang solid sebagai pemenang di dunia profesional.

HT juga mengatakan, bahwa karakter yang solid sangat penting dimiliki untuk seseorang untuk bisa mengambil keputusan dengan bijak. Itu semua harus diintegrasikan sehingga mampu membangun hubungan yang baik dengan berbagai pihak.

"Kita harus punya value yang benar untuk memiliki karakter yang solid yang bisa membawa kita maju di bidang apapun. Karakter solid sangat penting dalam kita mengambil keputusan, membangun pribadi kita, karir kita, dan untuk membangun hubungan dengan pihak lain," ujarnya.



Untuk diketahui, kuliah umum MNC University mengangkat tema 'Resilient Character of Young Generation: Integrating Moral Values and Professionalism'. Dalam kuliah umum tersebut juga dihadiri Ketua Umum Kadin, Anindya Bakrie dan Ketua Yayasan Hary Tanoesoedibjo, Jessica Tanoesoedibjo.

(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
BCA Gelar Kuliah Umum...
BCA Gelar Kuliah Umum di Universitas Brawijaya, Siapkan Mahasiswa Hadapi Tantangan Dunia Kerja
Diskusi Bareng Maman...
Diskusi Bareng Maman Abdurrahman, HT Ungkap Pentingnya Pendampingan Bagi UMKM
MNC Forum ke-78, Hary...
MNC Forum ke-78, Hary Tanoesoedibjo Tekankan Pentingnya UMKM untuk Pertumbuhan Ekonomi
Executive Chairman MNC...
Executive Chairman MNC Group dan CEO iNews Diterima Presiden Terpilih AS Donald Trump
HT Optimistis MNC Group...
HT Optimistis MNC Group Jadi Pelopor Inovasi Industri Kreatif di Indonesia
HT Kenang Perjalanan...
HT Kenang Perjalanan Membangun Bisnis, Pernah Menjadi Pemilik Astra Internasional
HT Tekankan Pentingnya...
HT Tekankan Pentingnya Membangun Leadership bagi Gen Z
MNC Bank Berusia Satu...
MNC Bank Berusia Satu Dekade, Hary Tanoesoedibjo: Jadi Pijakan Tumbuh Lebih Baik
MNC Bank Gelar Kegiatan...
MNC Bank Gelar Kegiatan Literasi dan Inklusi Keuangan di MNC University
Rekomendasi
Ribuan Jemaat Khusyuk...
Ribuan Jemaat Khusyuk Ikuti Misa Malam Paskah di Gereja Katedral Jakarta
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Harus Kehilangan Masa Depan di AS, Ini Alasan Utamanya
Gelar Halalbihalal,...
Gelar Halalbihalal, Muhammadiyah Tegaskan Komitmennya terhadap Keharmonisan
Berita Terkini
Danone Aqua Komitmen...
Danone Aqua Komitmen Implementasikan Aturan Pembayaran Jasa Lingkungan Hidup
58 menit yang lalu
Trump Beri Sinyal Damai...
Trump Beri Sinyal Damai dengan China: Mereka Hubungi Saya Beberapa Kali
1 jam yang lalu
Menteri Lingkungan Hidup...
Menteri Lingkungan Hidup Keluarkan Aturan Pembayaran Jasa Lingkungan
2 jam yang lalu
Penumpang Asing Whoosh...
Penumpang Asing Whoosh Melonjak Nyaris 80%, Terbanyak dari Malaysia
3 jam yang lalu
Praktisi Energi: Skema...
Praktisi Energi: Skema Blending BBM Legal dan Sudah Sesuai Aturan
5 jam yang lalu
Investor Pantau Negosiasi...
Investor Pantau Negosiasi Tarif Impor RI, Simak Prediksi IHSG Pekan Depan
6 jam yang lalu
Infografis
4 Tentara AS Tewas saat...
4 Tentara AS Tewas saat Latihan Tempur di Dekat Sekutu Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved