Kolaborasi Pintaria dan Kampus Swasta Pertama Berbasis Online

Selasa, 06 Oktober 2020 - 20:17 WIB
loading...
Kolaborasi Pintaria...
Pintaria, platform pendidikan online mendukung perkuliahan online yang dilakukan oleh UNSIA yakni menjadi mitra resmi UNSIA. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Saat ini Angka Partisipasi Kasar (APK) perguruan tinggi di Indonesia masih berada di angka 34%, jauh di bawah Malaysia yakni hampir 50% dan Singapura yakni 78%. Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin pada peresmian Universitas Siber Asia (UNSIA) baru-baru ini (22 September 2020 lalu) mengungkapkan, pembelajaran online merupakan salah satu cara untuk meningkatkan APK perguruan tinggi di Indonesia karena bisa diakses dari mana saja, dan dengan biaya yang terjangkau.

Untuk mendukung misi pemerintah dalam meningkatkan Angka Partisipasi Kasar perguruan tinggi, sejumlah perguruan tinggi sudah menjalankan perkuliahan blended learning, dimana perkuliahan dilakukan dengan metode belajar gabungan online dan tatap muka.

Kini, Indonesia menyambut gembira berdirinya kampus swasta pertama yang berbasis online yakni Universitas Siber Asia (UNSIA). Universitas yang juga dipimpin oleh Rektor asing pertama di Indonesia ini membuka 5 prodi unggulan diantaranya S1 Akuntansi, S1 Informatika, S1 Komunikasi, S1 Manajemen dan S1 Sistem Informasi.

(Baca Juga: Gagasan Membangun SDM Unggul di Balik Program Kartu Prakerja )

Perkuliahan di UNSIA memungkinkan mahasiswa mengakses materi belajar secara online dari mana saja, kapan saja, dengan pilihan jurusan yang banyak dibutuhkan industri. Karena itu, kuliah secara online sangat cocok bagi siswa SMA/sederajat yang baru lulus dan ingin kuliah serta mendapatkan banyak kesempatan untuk magang atau pekerja yang ingin kuliah sambil bekerja.

Dengan perkuliahan online, mahasiswa juga mendapatkan manfaat lain yakni biaya kuliah yang jauh lebih terjangkau dibanding biaya kuliah reguler biasa.

“Dengan menerapkan sistem dan standar mutu Universitas di Korea Selatan dan Amerika Serikat, UNSIA diharapkan bisa memberikan kesempatan bagi angkatan muda di Indonesia untuk mengakses pendidikan tinggi yang berkualitas tanpa terhalang jarak dan waktu," ungkap Rektor UNSIA, Prof. Jang Youn Cho, Ph.D, CPA.

UNSIA juga bekerjasama dengan berbagai asosiasi industri seperti Korean SMEs Association dan Korean Garment Manufacturer Association untuk memastikan kurikulum pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan industri saat ini.

Untuk itu, Pintaria, platform pendidikan online yang sebelumnya telah bekerja sama dengan belasan universitas dalam penyelenggaraan kuliah blended learning, pada kesempatan ini turut serta dalam mendukung perkuliahan online yang dilakukan oleh UNSIA yakni menjadi mitra resmi UNSIA.

(Baca Juga: Dukung SDG Nomor 4, Aplikasi Pendidikan Ini Bantu Guru Jangkau Daerah Terpencil )
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Lippo Karawaci Kembangkan...
Lippo Karawaci Kembangkan Organisasi Melalui Pelatihan dan Pengembangan
Mengurai Kesepakatan...
Mengurai Kesepakatan Bisnis Pangeran Andrew usai Didepak dari Keuangan Kerajaan
Kemampuan Bahasa Asing...
Kemampuan Bahasa Asing Masih Kendala Utama Daya Saing SDM Kesehatan RI di Luar Negeri
8 Impact Report Pertegas...
8 Impact Report Pertegas Kontribusi Startup untuk Perubahan Sosial dan Lingkungan
MIND ID Kembangkan Generasi...
MIND ID Kembangkan Generasi Muda lewat Pendidikan dan Olah Raga
MDI Ventures Suntik...
MDI Ventures Suntik Modal ke Startup Keamanan Siber Cyfirma
BNI Gali Potensi Atlet...
BNI Gali Potensi Atlet Muda Bulu Tangkis Indonesia
Mengenal Fenomena Gig...
Mengenal Fenomena Gig Economy: AI Talent Management Bisa Jadi Solusi
Peran Penting Startup...
Peran Penting Startup dalam Mengakselerasi Digitalisasi IKM
Rekomendasi
Kisah Masa Kecil Belal...
Kisah Masa Kecil Belal Muhammad, Dulu Diremehkan Punya Etnis Arab Kini Jadi Juara UFC
Abu Ubaidah Puji Keajaiban...
Abu Ubaidah Puji Keajaiban Militer Saat Pejuang Al-Qassam Sergap Pasukan Israel di Rafah
Pejuang UTBK! Kampus...
Pejuang UTBK! Kampus Maranatha Beri Beasiswa Khusus, Segini Skor Minimumnya
Berita Terkini
Harta 50 Miliarder Korea...
Harta 50 Miliarder Korea Melorot Jadi Rp1.646 T Gegara Darurat Militer dan Tarif AS
44 menit yang lalu
BULOG Jatim Serap Hasil...
BULOG Jatim Serap Hasil Panen Hingga 300 Ribu Ton Setara Beras
1 jam yang lalu
Menteri Keuangan AS...
Menteri Keuangan AS Bertemu Menko Airlangga Mendorong Proses Negosiasi Tarif
1 jam yang lalu
Perang Dagang dan Penurunan...
Perang Dagang dan Penurunan Pendapatan Minyak Bikin Menkeu Rusia Was-was
3 jam yang lalu
Ingin Punya Rumah Terganjal...
Ingin Punya Rumah Terganjal SLIK, Menteri Ara Ajak Pengembang, Bank, dan OJK, Diskusi
3 jam yang lalu
Rapor Bursa Sepekan:...
Rapor Bursa Sepekan: IHSG Naik 3,74 Persen, Market Cap Tumbuh Rp441 Triliun
4 jam yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved