Bank Dunia Puji Terobosan Besar Pengesahan UU Cipta Kerja

Jum'at, 16 Oktober 2020 - 11:14 WIB
loading...
Bank Dunia Puji Terobosan Besar Pengesahan UU Cipta Kerja
World Bank memuji terobosa besar kehadiran UU Cipta Kerja. FOTO/Reuters
A A A
JAKARTA - Bank Dunia atau World Bank ikut membongkar agenda besar pemerintah di balik pengesahan UU Omnibus Law Cipta Kerja. Berdasarkan laporan Bank Dunia UU Sapu Jagad yang baru disahkan antara pemerintah bersama DPR tersebut sebagai upaya melakukan reformasi besar menjadikan Indonesia lebih kompetitif dalam mendukung aspirasi jangka panjang yakni menyejahterakan masyarakat.

Kehadiran UU Cipta Kerja dianggap sebagai terobosan Pemerintah Indonesia dalam upaya mempercepat pemulihan ekonomi dan dan pertumbuhan jangka panjang yang tangguh di Indonesia. "Dengan menghapus berbagai pembatasan besar pada investasi dan memberikan sinyal bahwa Indonesia terbuka untuk bisnis, hal ini dapat membantu menarik investor, menciptakan lapangan kerja, dan membantu Indonesia memerangi kemiskinan," tulis laporan Bank Dunia seperti dikutip Jumat (16/10/2020).



Bank Dunia berpendapat secara konsisten implementasi UU tersebut sangat penting. Dengan pelaksanaan yang konsisten World Bank memastikan pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. Namun demikian, konsistensi juga perlu didukung sinergi antara pemerintah dengan stakeholder lainnya. Di sisi lain, Bank Dunia terus berkomitmen untuk bekerja sama dengan Pemerintah Indonesia dalam melakukan agenda reformasi menuju pemulihan ekonomi dan masa depan yang lebih baik untuk seluruh masyarakat Indonesia.
(nng)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1842 seconds (0.1#10.140)