Menteri Erick Tebar Beasiswa buat 'Anak-Anak Kolong'

Selasa, 10 November 2020 - 16:44 WIB
loading...
Menteri Erick Tebar Beasiswa buat Anak-Anak Kolong
Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memberikan program beasiswa perguruan tinggi kepada putra dan putri yang berasal dari keluarga TNI dan Polri . Besaran nilai beasiswa yang diterima Rp5 juta per anak. ( Baca juga:Erick Thohir Beberkan Mekanisme Pembentukan Holding Aviasi dan Wisata )

Erick menyebut, bantuan beasiswa tersebut karena pemerintah menilai TNI dan Polri sebagai garda terdepan untuk menjaga keamanan masyarakat. Khususnya, pada masa pandemi Covid-19.

"Dengan harapan dapat meringankan beban di tengah pandemi yang sama-sama menguras energi ini. Beasiswa ini diberikan kepada putra-putri TNI atau Polri yang masih aktif bertugas," ujar Erick dalam keterangan tertulis, Jakarta, Selain (10/11/2020).

Mantan Bos Internal Milan itu juga menyebut, program beasiswa merupakan bagian dari upaya BUMN membuktikan diri untuk selalu peduli dan menjadi bagian dari keluarga besar TNI Polri. Karena itu, dia berharap agar program tersebut dapat menjadi inspirasi bagi semua pihak bahwa Indonesia dapat bangkit dan pulih kembali dengan sinergi dan kolaborasi bersama.

Program beasiswa perguruan tinggi tersebut diserahkan secara simbolis oleh Menteri BUMN dalam acara "Apresiasi untuk Pahlawan" yang dilaksanakan di Gedung Kementerian BUMN, pada Selasa hari ini (10/11/2020). ( Baca juga:Wasiat dan Syair Pembelaan Abu Thalib kepada Nabi Muhammad )

Tercatat ada 2.200 anak-anak yang memperoleh beasiswa. Di mana, 1.593 anak dari anggota TNI dari Markas Besar Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara, serta 607 anak dari anggota Polri.
(uka)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4374 seconds (0.1#10.140)