Bali Buka Penerbangan Internasional per 1 Desember, AP I: Masih Dikaji

Sabtu, 14 November 2020 - 06:26 WIB
loading...
Bali Buka Penerbangan...
Bandara Ngurah Rai di Denpasar, Bali. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Beredar info bahwa penerbangan internasional dari dan menuju Bali akan kembali dibuka pada 1 Desember 2020. Wacana tersebut pertama kali diembuskan oleh pemerintah Provinsi Bali.

Menanggapi hal tersebut, VP Corporate Secretary Handy Heryudhitiawan mengatakan, wacana tersebut masih belum diputuskan. Sebab, saat ini rencana pembukaan kembali masih dalam pembahasan antara pemerintah pusat dan daerah.

"Keputusan terkait hal tersebut saat ini masih dalam tahap kajian bersama di level pemerintah pusat dan pemerintah provinsi Bali," ujarnya saat dihubungi MNC News Portal, Jumat (13/11/2020).

( )

Meskipun begitu, lanjut Handy, pihaknya mengaku siap kapanpun jika nantinya pemerintah memutuskan untuk membuka kembali rute internasional. Termasuk juga untuk menyiapkan Bandara I Gusti Ngurah Rai yang ada di Bali jika nantinya keputusan tersebut sudah final.

"Kami sebagai operator bandara siap kapanpun untuk kembali melayani penerbangan internasional khususnya di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali," jelasnya.

( )

Terkait berapa rute penerbangan internasional yang akan dibuka, lanjut Handy, pihaknya belum bisa memastikan. Namun pihaknya akan terus berkordinasi dengan berbagai instansi terkait.

"Terkait dengan hal tersebut kami akan berkoordinasi secara intensif dengan stakeholders terkait dan maskapai jika memang rencana pembukaan rute internasional mulai direalisasikan," jelasnya.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
OXO Group Indonesia...
OXO Group Indonesia Luncurkan The Pavilions, Angkat Konsep Wellness Living
Bali Batasi Plastik...
Bali Batasi Plastik Sekali Pakai, Industri Harus Bertransformasi ke Produk Eco-Friendly
Serambi MyPertamina...
Serambi MyPertamina Hadir di Bandara Ngurah Rai, Beri Layanan Gratis bagi Pemudik
SIG Pasok 76.000 Ton...
SIG Pasok 76.000 Ton Semen Dukung Pembangunan Bendungan Sidan di Bali
Urai Kemacetan di Bali,...
Urai Kemacetan di Bali, Pelindo Operasikan Taksi Air di Tanjung Benoa
Kisah Muhammad Gustidin,...
Kisah Muhammad Gustidin, Penyanyi yang Kini Sukses di Sektor Properti dan Investasi
Townhouse Akan Menjadi...
Townhouse Akan Menjadi Tren Pengembangan Hunian di Bali
H-4 Libur Nataru, Penumpang...
H-4 Libur Nataru, Penumpang Penyeberangan Jawa ke Bali Turun 26%
KPIG dan PT BIP Sepakati...
KPIG dan PT BIP Sepakati Transaksi Jual Beli Aset Tanah MNC Bali Resort
Rekomendasi
Dubes AS Kamala Shirin...
Dubes AS Kamala Shirin Akhiri Masa Tugasnya di Indonesia, Ada Apa?
Kisah Ken Arok, Remaja...
Kisah Ken Arok, Remaja Gemar Berjudi yang Miliki Keistimewaan dan Bisa Pancarkan Cahaya
Mana Penulisan yang...
Mana Penulisan yang Benar Menurut KBBI, Kasatmata atau Kasat Mata?
Berita Terkini
Jepang Buka Lowongan...
Jepang Buka Lowongan Kerja 150.000 Orang, dari Indonesia Paling Dicari
35 menit yang lalu
Harga Emas Antam Anjlok...
Harga Emas Antam Anjlok Rp48.000, Balik Lagi ke Bawah Rp2 Juta per Gram
1 jam yang lalu
Pengusaha Protes Soal...
Pengusaha Protes Soal Larangan Ritel Jualan Rokok di Dekat Sekolah
1 jam yang lalu
Batasi Impor Baja Murah...
Batasi Impor Baja Murah dari China, India Kenakan Tarif 12%
1 jam yang lalu
Dorong Transformasi,...
Dorong Transformasi, Nilai Ekspor Mebel dan Kerajinan Jepara Tembus Rp5 Triliun
1 jam yang lalu
Dolar AS Ambruk ke Level...
Dolar AS Ambruk ke Level Terendah 3 Tahun Gegara Tarif Trump
2 jam yang lalu
Infografis
Kemenhub Buka Pendaftaran...
Kemenhub Buka Pendaftaran Mudik Kereta Massal pada 1 April 2023
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved