Listrik Jadi Kado Natal untuk Warga Desa di Distrik Mimika Barat

Rabu, 02 Desember 2020 - 17:52 WIB
loading...
A A A
Tercatat 540 Kepala Keluarga (KK) yang tinggal di enam desa itu dengan total 314 KK telah terdaftar sebagai pelanggan PLN dan telah memperoleh listrik. Seluruh pelanggan tersebut merupakan warga kurang mampu, sehingga biaya pemasangan listrik akan dibayarkan menggunakan dana desa.

"Ke depan, semoga dengan adanya listrik ini dapat memiliki dampak yang positif, dimanfaatkan oleh masyarakat untuk meningkatkan kualitas kehidupan, dan membangun daerahnya menjadi lebih baik," pungkas Abdul Farid.

(Baca juga: 75 Tahun PLN Hadir, Rasio Elektrifikasi Nasional Capai 99,15% )

Dalam lima tahun terakhir, rasio elektrifikasi pada Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat meningkat sebanyak 46,07%. Dari sebelumnya 49,66%, sekarang sudah 95,73%. Capaian tersebut berkisar pada 1.010.531 pelanggan rumah tangga.

"Meskipun topografi Provinsi Papua dan Papua Barat didominasi oleh perbukitan, akses yang menantang dan permukiman yang tersebar, hal tersebut tidak menyurutkan semangat dan komitmen kita untuk terus berjuang agar energi listrik dapat dimanfaatkan secara merata," tutup Abdul Farid.
(ynt)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1537 seconds (0.1#10.140)