Jasa Marga Bidik Dana Segar Rp3 Triliun Lewat Dana Abadi SWF

Senin, 08 Maret 2021 - 14:10 WIB
loading...
Jasa Marga Bidik Dana...
Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sektor penyelenggara jasa jalan tol, PT Jasa Marga (Persero) Tbk, menargetkan pendanaan senilai Rp3 triliun melalui investasi di Lembaga Pengelola Investasi (LPI) atau sovereign Wealth Fund (SWF). Target pendanaan tersebut dilakukan dengan menawarkan sejumlah aset emiten kepada investor baik dalam dan luar negeri.

Direktur Keuangan Jasa Marga Donny Arsal mencatat, target keuangan itu bisa diperoleh pada 2021 ini. Sehingga anggaran tersebut dapat dialokasikan bagi operasional perusahaan.

"Tahun ini, kita menargetkan (pendanaan). Ada dua hingga tiga perusahaan dengan indikasi proses Rp 1,5 triliun hingga Rp 3 triliun," ujarnya dalam Webinar bersama wartawan BUMN, Senin (8/3/2021).



Meski begitu, manajemen belum menentukan aset mana saja yang akan ditawarkan kepada investor. Terkait bisnis ini, manajemen akan melihat risk appetite atau jumlah resiko dari investor.

Manajemen Jasa Marga berharap investor yang menjadi mitra kerja perusahaan adalah investor yang memiliki sumber daya yang mumpuni. Khususnya, keahlian (expertise) dan teknologi. Harapan ini semata-mata agar dapat memberikan value creation dan value enhancement bagi perusahaan pelat merah tersebut.

"Sebetulnya dengan adanya SWF untuk mengundang investor lain masuk baik itu domestik maupun internasional juga diharapkan dapat memberikan value creation atau value enhancement," kata dia.



Saat ini, Jasa Marga sudah mempersiapkan 21 aset Jalan Tol untuk menggaet investor. Donny mengatakan, 21 underlying asset tersebut akan menjadi objek atau dasar transaksi dalam investasi. Meski begitu, sebagai tahap awal, Jasa Marga belum melakukan transaksi sepenuhnya.

"Underlying Asset sendiri ready sebetulnya dari sisi kesiapan asetnya. Tapi untuk tahap awal ini, apa sih aset-aset yang bisa menjadi sebagai tahap pertama untuk dilakukan recycling (daur ulang)," tutur dia. Manajemen mencatat, aset yang sudah dipersiapkan bisa saja akan menggantikan aset lain. Hal ini tergantung ketentuan dalam skema transaksi LPI.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tarif Tol Diskon 20%...
Tarif Tol Diskon 20% Mudik Lebaran 2025, Catat Tanggal dan Ruasnya
1,3 Miliar Mobil Wara-wiri...
1,3 Miliar Mobil Wara-wiri di Jalan Tol Tahun 2024, Jasa Marga Kantongi Rp3,7 Triliun
1,5 Juta Kendaraan Diproyeksi...
1,5 Juta Kendaraan Diproyeksi Keluar Jabotabek Selama Libur Isra Mikraj-Imlek
Siap-siap, Diskon Tarif...
Siap-siap, Diskon Tarif Tol 10% Arus Balik Tahun Baru Berlaku Besok 3 Januari 2025
467.000 Kendaraan Kembali...
467.000 Kendaraan Kembali ke Jabotabek usai Libur Natal 2024
Mudik Natal, 993.440...
Mudik Natal, 993.440 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
H-4 Libur Natal, 686.609...
H-4 Libur Natal, 686.609 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
Tol Klaten-Prambanan...
Tol Klaten-Prambanan Dioperasikan Fungsional Mulai 20 Desember
Imbas Kecelakaan Beruntun...
Imbas Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 92, Jasa Marga Tutup Jalan ke Arah Jakarta
Rekomendasi
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi, Kamis 13 Maret 2025: Arini Menuntut, Emil Frustasi
Berita Terkini
THR PNS Cair 17 Maret...
THR PNS Cair 17 Maret 2025 , Pemerintah Siapkan Anggaran Rp49,9 Triliun
22 menit yang lalu
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
1 jam yang lalu
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
1 jam yang lalu
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
1 jam yang lalu
Berapa THR yang Diterima...
Berapa THR yang Diterima PPPK 2025? Cek Kisaran Tanggal Pencairannya
2 jam yang lalu
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
2 jam yang lalu
Infografis
AS Gelontorkan Ribuan...
AS Gelontorkan Ribuan Triliun untuk Ukraina, Hasilnya Mengecewakan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved